Pemkab BU Diminta Tingkatkan Kapasitas Aparatur Desa untuk Kelola Data Ini

Wakil Ketua I DPRD Bengkulu Utara Ichram Nur Hidayat ST saat menghadiri penyerahan penghargaan Desa Marga Sakti sebagai Desa Cinta Statistik.-APRIZAL/BE-

Harianbengkuluekspress.id - Program Desa Cantik (Desa Cinta Statistik) yang diinisiasi oleh Badan Pusat Statistik (BPS) Kabupaten Bengkulu Utara (BU) bertujuan memperkuat pengelolaan data desa dengan melibatkan perangkat desa dalam penggunaan aplikasi dan teknologi informasi yang relevan, sehingga menghasilkan data yang berkualitas.

Untuk di Kabupaten Bengkulu Utara, Desa Marga Sakti, Kecamatan Padang Jaya mendapatkan predikat Juara 1 Desa Cinta Statistik dan nominasi 25 besar cinta statistik berskala nasional untuk tahun 2024.

Terkait hal tersebut, Wakil Ketua I Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Bengkulu Utara, Ichram Nur Hidayat ST meminta pada tahun 2025 ini, pihak Pemkab Bengkulu Utara mencanangkan program peningkatan kapasitas aparatur desa dalam mengelola dan memanfaatkan data statistik agar perencanaan pembangunan lebih tepat sasaran. 

BACA JUGA:Target 6 Ribu Ton Beras, Ini Kata Subkor Prroduksi Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian (DKPP) Kota Bengkulu,

BACA JUGA:Mahasiswa Setor Rp 530 Juta, Dugaan Penipuan Study Tour Unihaz Diproses Polresta Bengkulu

Karena menurutnya, kemampuan mengelola dan memanfaatkan data statistik berperan besar dalam menyusun arah perencanaan pembangunan yang dapat menjadikan desa lebih maju.

"Ya, terkait hal itu, selaku pihak legislatif saya meminta Pemkab Bengkulu Utara mencanangkan juga program peningkatan kapasitas aparatur desa dalam mengelola dan memanfaatkan data statistik agar perencanaan pembangunan lebih tepat sasaran," ujarnya.

Tujuannya, lanjut Ichram, dalam rangka untuk memastikan seluruh program dan kebijakan pemerintah benar-benar bisa tepat sasaran karena berdasarkan dengan basis data yang jelas. 

Selain itu, pemerintah saat ini juga tengah menyusun Program Satu Data Indonesia. Sehingga Pemkab Bengkulu Utara harus mencanangkan program peningkatan kapasitas aparatur desa dalam mengelola dan memanfaatkan data statistik agar perencanaan pembangunan lebih tepat sasaran.

"Jadi kita harapkan hal ini dapat betul betul dilakukan," ungkapnya.

Politisi Partai Golkar ini menambahkan, bahwa program tersebut secara umum bertujuan untuk meningkatkan literasi maupun peran aktif perangkat desa dalam penyelenggaraan kegiatan statistik, standarisasi pengelolaan data statistik, serta optimalisasi penggunaan dan pemanfaatan data statistik. 

Karena, program tersebut menekankan perlunya desa sebagai penyedia data statistik yang bisa dipercaya dan akurat, sehingga desa bisa menjadi sumber data penting dalam kegiatan pembangunan.

"Jadi, kemampuan mengelola dan memanfaatkan data statistik berperan besar dalam menyusun arah perencanaan pembangunan yang dapat menjadikan desa lebih maju, sehingga program ini harus betul betul dilakukan kedepannya," tambahnya 

Ichram juga menjelaskan, pentingnya ketersediaan data di lingkungan pemerintah yang berjenjang, mulai dari tingkat desa, kecamatan, sampai dengan tingkat kabupaten. 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan