Kolaborasi Bantu Rakyat, Helmi dan 9 Kada Siap Mengebrak Bangun Bengkulu

Gubernur dan Wagub Bengkulu, Helmi Hasan - Mian bersama Wali Kota dan Wakil Wali Kota Bengkulu serta 8 bupati dan wabup resmi dilantik Presiden Prabowo, Kamis, 20 Februari 2025. -IST/BE-

Ia menjelaskan, Bupati Choirul Huda, setelah pelantikan langsung berangkat menuju akademi militer (AKMIL) di Magelang, Jawa Tengah hingga 28 Februari 2025 mendatang.

Selama Bupati Mukomuko mengikuti retret di Magelang, tidak ada satupun yang boleh mendampingi, baik itu tim pendamping termasuk Sekda, serta petugas-petugas dari protokoler dan pemerintahan. 

“Pak Bupati sudah di Magelang, sedangkan Wabup Rahmadi, pulang menuju Kabupaten Mukomuko,” katanya. 

Di Bulan Februati ini Kabupaten Mukomuko mengelar HUT Kabupaten ke 22 tahun. Dan Wabup yang akan hadir langsung. Termasuk Wabup akan mulai menjalankan tugasnya salah satunya untuk melayani masyarakat. Pada 27 Februari mendatang, Wabup akan berangkat lagi untuk mengikuti arahan Presiden. 

”Pada 27 Februari Pak Wabup akan kembali ke Magelang bersama Bupati Mukomuko. Untuk menghadiri langsung arahan dari Presiden RI,” ujarnya.

 

Nata - Hafizh Siap Kerja 

Zurdi Nata SIP - Ir Abdul Hafizh MSi resmi menjadi Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Kepahiang periode 2025 - 2030. 

Pasca pelantikan, Zurdi Nata mengucapkan terimakasih kepada seluruh masyarakat Kabupaten Kepahiang, yang sudah memberikan amanah kepada dirinya dan wakilnya untuk memimpin Kabupaten Kepahiang. 

"Terima kasih kepada masyarakat Kabupaten Kepahiang, Nata - Hafizh siap bekerja untuk membangun Kabupaten Kepahiang," ujar Zurdi Nata. 

Zurdi Nata menegaskan program pembangunan di Kabupaten Kepahiang akan diselaraskan dengan program Pemerintah Provinsi dan Pusat. Dengan tetap mengutamakan pembangunan prioritas yang dibutuhkan masyarakat di Kabupaten Kepahiang. 

"Sesuai dengan janji kita, nanti akan disusun RPJMD kita, yang tentunya akan sejalan dengan RPJMN," ungkap Zurdi Nata. 

Zurdi Nata - Abdul Hafizh membawa misi penuntasan pembangunan jalan pedesaan. Pembangunan jalan link pedesaan menjadi salah satu prioritas Pasangan  yang diusung banyak Partai Politik (Parpol) dalam Pilkada Kabupaten Kepahiang 27 November 2024. 

Zurdi Nata mengatakan dirinya tidak akan membangun proyek mercusuar atau gedung-gedung tinggi, karena yang dibutuhkan masyarakat sekarang ini adalah infrastruktur jalan pertanian dan lingkungan. 

"Jalan pedesaan dan jalan menuju lahan perkebunan jadi prioritas kami," sebut Zurdi Nata. 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan