Tepati Janji, Bupati Benteng Berikan Gaji Pertama ke Baznas, Ini Tujuannya

Serahkan: Bupati Benteng, Drs Rachmat Riyanto ST MAP serahkan gaji pertama ke Baznas Benteng, Selasa 4 Maret 2025.-IST/BE-
harianbengkuluekspress.id - Bupati Bengkulu Tengah (Benteng), Drs Rachmat Riyanto ST MAP akhirnya menepati janji yang diucapkan saat kampanye pemilihan Bupati dan Wakil Bupati beberapa waktu lalu. Gaji pertama yang diterima langsung diserahkan kepada pihak Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Benteng, agar dimanfaatkan untuk kepentingan masyarakat Kabupaten Benteng yang membutuhkan pertolongan.
"Kemarin sore (3 Maret 2024), saya menerima gaji pertama. Sesuai janji saya, gaji pokok saya serahkan ke Baznas. Silahkan nanti Baznas menyampaikan kepada pihak-pihak yang memang berhak untuk itu," kata Rachmat.
Pria yang pernah menjabat Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Benteng ini mengharapkan, agar apa yang dilakukan bisa diikuti oleh seluruh aparatur sipil negara (ASN) di lingkungan Pemda Benteng. Baik itu oleh para Asisten, Staf Ahli Bupati, Kepala Dinas (Kadis), Kepala Bagian (Kabag) dan para Kepala Bidang (Kabid).
"Saya berharap bukan hanya saya. Seluruh pejabat di Kabupaten Benteng bisa melaksanakan hal yang sama dan mari kita berbagi, berinfak atau bersedekah lewat Baznas," ajak Rachmat.
BACA JUGA:Anggaran Kepentingan Masyarakat Tak Direfocusing, Ini Kata Bupati BU
BACA JUGA:48 ASN Pemkab Rejang Lebong Terima Teguran Tingkat Tiga, Ini Masalahnya
Selain mengajak untuk beramal dan bersedekah, mantan Kadis PUPR Kabupaten Benteng ini juga meminta, agar seluruh OPD di lingkungan Pemda Benteng dapat mendukung dan menyukseskan program 100 hari kerja dan program strategis yang telah dirancang oleh Bupati dan Wabup, Rachmat Riyanto dan Tarmizi.
"Bagi OPD yang belum termasuk di dalam program 100 hari kerja, silahkan dibuat program kerja yang sesuai dengan visi dan misi Bupati dan Wabup. Sampaikan program yang disusun kepada Pj Sekda Benteng," pungkas Rachmat.
Sementara itu, Ketua Baznas Kabupaten Benteng, H Ihsan Nahromi LC MA memberikan apresiasi kepada Bupati Benteng yang telah memberikan perhatian kepada Baznas Benteng serta berkomitmen terhadap janji politik yang sudah disampaikan.
"Insya Allah, setiap bulan pak Bupati menyerahkan gaji pokoknya ke Baznas sampai akhir masa jabatan," ungkap Ihsan.
Ihsan menegaskan, dana yang diterima nantinya akan dipergunakan untuk membantu masyarakat kurang mampu. Salah satunya ialah memberikan santunan kepada keluarga korban tenggelam di Desa Batu Raja Kecamatan Pondok Kubang.
"Dalam aturannya, dana yang diterima Baznas akan digunakan untuk membantu rakyat yang kurang mampu," jelasnya.
Kedepan ia berharap, agar Bupati dan Wabup bisa mendorong agar seluruh PNS dapat membayar zakat melalui Baznas. Menurutnya, ada beberapa mekanisme yang bisa dilakukan. Dimulai dari pembentukan unit pengumpul zakat (UPZ) di setiap OPD ataupun pemotongan zakat setiap bulan atas dasar surat pernyataan kesediaan membayar zakat melalui Baznas.
"Beberapa waktu lalu, kami sudah mengadakan sosialisasi dan menyebarkan surat pernyataan bersedia atau tidak membayar zakat melalui Baznas. Namun, sampai saat ini belum ada yang menyatakan bersedia," ungkap Ihsan.(bakti)