Jelang Idul Fitri, BI dan Perbankan Siapkan 30 Titik Lokasi Penukaran Uang Kecil

Warga berfoto usai melakukan penukaran uang rupiah.-IST/BE -
Harianbengkuluekspress.id - Kantor Perwakilan Bank Indonesia (BI) Provinsi Bengkulu bersama perbankan kembali menghadirkan layanan penukaran uang rupiah dalam rangka menyambut bulan suci Ramadan dan Hari Raya Idulfitri 1446 H.
Program ini dikemas dalam tagline SERAMBI (Semarak Rupiah Ramadan dan Berkah Idulfitri) dengan tema "Menjaga Rupiah di Bulan Penuh Berkah".
Kepala Perwakilan BI Provinsi Bengkulu, Wahyu Yuwana Hidayat mengatakan, kebutuhan uang tunai selama Ramadan dan Idulfitri tahun ini meningkat signifikan. Sehingga BI selalu memastikan ketersediaan uang layak edar.
"Setiap tahun, kami memastikan pemenuhan kebutuhan uang Rupiah di masyarakat. Tahun ini, layanan penukaran uang kembali digelar bekerja sama dengan perbankan untuk memberikan kemudahan bagi masyarakat," kata Wahyu, Sabtu, 8 Maret 2025.
BACA JUGA:Gusnan Mulyadi Pamit Akhiri Masa Jabatan, HUT ke-76 BS Digelar Sederhana
Wahyu menambahkan, BI telah menyiapkan Rp180,9 triliun secara nasional untuk memenuhi kebutuhan uang tunai selama periode ini. Sementara itu, khusus di Bengkulu, BI telah menyiapkan Rp1,95 triliun, melebihi proyeksi kebutuhan sebesar Rp1,80 triliun.
"Dengan tingkat kecukupan kas mencapai 108,6%, kami memastikan bahwa stok uang Rupiah di Bengkulu aman dan mencukupi," ujar Wahyu.
Selain layanan kas keliling, BI juga mengoptimalkan penggunaan aplikasi PINTAR. Hal itu dilakukan untuk mempermudah masyarakat mengakses layanan penukaran.
"Dengan aplikasi PINTAR, masyarakat dapat melakukan pemesanan terlebih dahulu sehingga mengurangi antrean dan memastikan distribusi uang baru lebih merata," tambah Wahyu.
Wahyu mengaku, layanan kas ritel akan disediakan di beberapa lokasi strategis di Bengkulu, seperti Masjid Jamik, Masjid At-Taqwa, Masjid Baitul Izzah, serta pusat perbelanjaan Bencoolen Mall.
Selain itu, layanan Kas Ritel Peduli Mudik akan tersedia di Bandara Fatmawati dan Rest Area Tol KM 58 arah Taba Penanjung Bengkulu. Sementara itu, layanan kas terpadu bersama perbankan akan dilaksanakan di Lapangan Merdeka (View Tower).
"Sebanyak 30 titik layanan penukaran uang juga disiapkan di kantor perbankan yang tersebar di wilayah kerja BI Bengkulu. Masyarakat dapat melakukan pemesanan melalui situs PINTAR (https://pintar.bi.go.id) dengan empat periode penukaran yang berlangsung hingga 27 Maret 2025," ujar Wahyu.
Penukaran uang baru ini memiliki kuota harian dan maksimal penukaran Rp4,3 juta per orang. Jika kuota harian telah terpenuhi, maka layanan akan ditutup lebih awal. Oleh karena itu, masyarakat diimbau untuk merencanakan penukaran lebih awal guna menghindari antrean panjang.