3.485 Siswa Diterima di Madrasah Unggulan, Adakah Namamu? Cek Di Link Ini

pengumuman seleksi nasional peserta Didik Baru Madrasah Unggulan tahun 2025-Tangkap Layar/Bengkuluekspress-
Harianbengkuluekspress.id- Pengumuman Seleksi Nasional Peserta Didik Baru (SNPDB) Madrasah Aliyah Negeri (MAN) Unggulan Nasional Tahun Ajaran 2025/2026 sudah dillakukan, Sabtu 15 Maret 2025.
Hasil ujian computer based test (CBT) masuk MAN Insan Cendekia (MAN IC), MAN Program Keagamaan (MAN PK) dan Madrasah Aliyah Kejuruan Negeri (MAKN) itu menyebutkan sebanyak 3.485 siswa diterima masuk Madrasah Unggulan.
Jumlah itu terdiri atas 2.746 siswa yang masuk MAN IC, 548 siswa MAN PK, dan 191 MA Kejuruan.
Para peserta yang nyataka lulus, Mereka berhak mendapat beasiswa selama menjalani proses pendidikan di Madrasah Unggul binaan Kementerian Agama.
BACA JUGA:Kemenag Alokasikan Rp 821,1 Miliar Untuk Bayar TPG 120 Ribu Guru dan Pengawas PAI
BACA JUGA:Cetak sejarah, Meriahkan Nuzulul Quran Kemenag Gelar Khatam Quran Serentak Sehari, Ini Caranya
"Saya ucapkan ‘Selamat!’ kepada para pendaftar yang dinyatakan lulus. Silakan ikuti dengan baik setiap tahapan berikutnya. Kepada adik-adik yang belum berhasil jangan berkecil hati karena masih banyak madrasah-madrasah lain yang kualitasnya juga tak kalah baik," ujar Dirjen Pendidikan Islam Suyitno di Jakarta, Sabtu (15/3/2025).
Direktur Kurikulum, Sarana, Kelembagaan, dan Kesiswaan (KSKK) Madrasah Kementerian Agama Nyayu Khodijah mengungkapkan bahwa pengumuman SNPDB MAN Unggulan bisa dilihat melalui akun individu masing-masing pendaftar di link: https://snpdb-madrasah.kemenag.go.id.
Para siswa juga diminta untuk segera melakukan daftar ulang mulai tanggal 17- 22 Maret 2025 pada Madrasah masing-masing yang dipilih.
Jika dalam rentang Waktu yang telah ditentukan, namun tidak melakukan konfirmasi daftar ulang, maka siswa bersangkutan dinyatakan mengundurkan diri dan dinyatakan gugur. (**)