Sakit Maag, Atasi dengan Mengonsumsi Ini

Sakit Maag, Atasi dengan Mengonsumsi Ini, salah satunya mengkonsumsi teh jahe-ilustrasi/Bengkuluekspress-
Harianbengkuluekspress.id- Sakit maag merupakan peradangan yang terjadi pada dinding lambung. Dalam istilah medisnya disebut gastritis.
Maag disebabkan oleh obat-obat antiradang non-steroid, penyalahgunaan alkohol, alergi makanan, bahkan gangguan autoimun.
Untuk mengatasi penyakit Maag, ada beberapa jenis makanan yang bisa rutin anda konsumsi.
Adapun jenis makanan yang bisa anda konsumsi untuk mengatasi maag adalah sebagai berikut:
BACA JUGA:Makanan yang Bisa Mencegah Stoke, Ini Daftarnya
1. Sayuran Hijau
Jenis-jenis sayuran ini, di antaranya brokoli, kubis, kol, asparagus, bayam, sawi, kacang polong, dan kacang hijau.
2. Buah-buahan Rendah Gula dan Asam
Adapun buah -buahan yang rendah gula dan asam yakni pisang, pepaya, dan melon, labu, stroberi, dan apel.
3. Protein Rendah Lemak
Makanan rendah lemak dan tinggi protein yakni ikan, kacang-kacangan, susu rendah lemak, dan yogurt.
4. Teh
yakni teh jahe, teh Kamomil dan teh Hijau dengan Madu