Miris, Gedung SD Sudah Lama Rusak, Bahkan Tak Beratap, Sudah Diusulkan, Tapi Anehnya yang Dibangun Ini

Kondisi Miris Gedung SD Tak Beratap di Kabupaten Bengkulu Selatan-Renald/Bengkulu Ekspress-

Harianbengkuluekspress.id-Potret miris pendidikan di Kabupaten Bengkulu Selatan (BS) masih dapat ditemukan. Salah satunya adalah kondisi gedung SD di BS.

Yakni SDN 88 BS di Dusun Padang Lakaran Desa Pasar Pino Kecamatan Pino Raya, yang kondisi bangunan gedungnya sangat memprihatinkan.

Padahal seharusnya gedung-gedung sekolah menjadi salah satu prioritas penting dalam pembangunan, baik dari pemerintah daerah dan pusat.

Sebab, tidak sedikit dana dari pemerintah pusat melalui Kemendikbudristek RI, setiap tahunnya diperuntukkan untuk sekolah, khususnya yang ada di BS. 

BACA JUGA:Jangan Lupa, Pendaftaran PPDB Bengkulu 2024 Jenjang SMA/SMK Dibuka, Ini Jadwal dan Syaratnya

BACA JUGA:Rokok Diduga Ilegal Beredar di Mukomuko, Begini Sikap Disperindagkop dan UKM

Namun, disayangkan anggaran tersebut nampaknya belum dapat menyentuh semua pada gedung sekolah yang ada di BS. Sebab para siswa di SDN 88 BS harus belajar di ruang kelas yang tak beratap.

Hal tersebut dikarena 2 dari 8 ruang belajar tidak beratap kondisi gedungnya terlihat rapuh dan pada bagian jendala terlihat ditutup oleh potongan-potongan papan.

Bahkan, dikabarkan kondisi bangunan yang tidak terawat tersebut sudah terjadi sejak lama. 

Melihat kondisi gedung SDN 88 BS yang memperihatinkan, salah seorang Tokoh Masyarakat Setempat Hasyim Azharii mengaku kecewa dengan kondisi tersebut.

Sebab, terkesan pemerintah daerah melalui Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) tidak peduli dengan kondisi tersebut.

"Tolong pemangku kebijakan yang punya tanggung jawab langsung dengan dunia pendidikan untuk segera memperbaiki sekolah ini (SDN 88 BS, red). Lihat kondisinya sangat memprihatinkan," keluhannya.

BACA JUGA:Bank Muamalat Buka Lowongan Kerja Posisi Teller Mulia, Pendidikan Minimal SMA Sederajat, Buruan!

BACA JUGA:Bertahun-tahun Rusak, Akhirnya Jalan Fatmawati Diperbaiki

Tag
Share