Menurunkan Nafsu Makan, Ini Manfaat Air Rebusan Asam Jawa Bagi Tubuh

ilustrasi Asam Jawa -istimewa/bengkuluekspress-

Harianbengkuluekspress.id- Asam jawa  adalah buah dari pohon asam jawa. Buah ini terkenal karena rasa asamnya yang khas dan sering digunakan dalam berbagai masakan.

Sebagai  penyedap dan pengasam dalam berbagai masalan, juga digunakan sebagai minuman segar atau jus, terutama di negara-negara tropis. 

Pemilik nama alami Tamarindus indica berasal dari Afrika tropis tetapi kini banyak ditemukan di berbagai belahan dunia tropis, termasuk Asia Selatan, Asia Tenggara, dan Amerika Tengah. 

Pun begitu, jangan anggap remeh Asam Jawa, buah ini  memiliki  manfaat yang banyak tidak diketahui, salah satu khasiat yang bisa kita dapatkan dari air rebusan asam jawa adalah lebih efektif dalam membantu menurunkan berat badan.

Asam jawa dapat membantu mengontrol nafsu makan berkat kandungan seratnya yang tinggi. Serat membantu memberi rasa kenyang lebih lama, sehingga dapat mengurangi keinginan untuk makan berlebihan atau ngemil antara waktu makan.

Asam jawa mengandung senyawa unik yang bisa diekstraksi dari asam atau ditemukan dalam rempah asam yang disebut asam hidroksisitrat (HCA). HCA inilah yang dapat membantu penurunan berat badan.

BACA JUGA:Buah Kecapi, Ini Khasiatnya Bagi Kesehatan

BACA JUGA:Daun Ginseng Jawa, Ini Khasiatnya Bagi Kesehatan

Kandungan HCA pada asam terbukti dapat menghambat enzim dalam tubuh yang secara khusus membantu penyimpanan lemak.

Selain itu, asam juga dapat menekan nafsu makan dengan meningkatkan neurotransmitter serotonin.

Selain menurunkan berat badan, berikut manfaat lain yang bisa kita rasakan dari asam jawa.

Berikut Manfaat asam jawa dalam mendukung penurunan berat badan  

1. Meningkatkan Sistem Pencernaan

Asam jawa mengandung beberapa senyawa larut yang membantu mengurangi kotoran yang longgar.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan