Alhamdulillah, Indonesia Dapat Tambahan Kuota Haji 20 ribu, November Lakukan Tahapan ini

Sabtu 21 Oct 2023 - 15:54 WIB
Reporter : Admin
Editor : Admin

 

Kemenag akan membuat skema baru terkait syarat Istitha'ah  kesehatan, pihaknya pun telah berkoordinasi dengan menteri kesehatan untuk merumuskan langkah terbaik demi menjaga kesehatan jemaah haji. 

 

Rencananya, Kemenag akan menggelar mudzakarah perhajian di Yogyakarta, pada  23 - 25 Oktober 2023. Mudzakarah antara lain akan membahas masalah syarat istitha'ah kesehatan. Mudzakarah diikuti perwakilan ormas keagamaan dan praktisi kesehatan.

 

"Kita sepakat istitha'ah akan menjadi syarat jemaah melakukan pelunasan, " terang Gus Men. 

 

Dengan begitu, calon jemaah haji akan menjalani dua kali pemeriksaan kesehatan, tujuannya agar jemaah mengetahui kondisi dini keseharan dan jika ditemukan  penyakit sehingga ada waktu untuk melakukan pemulihan. 

 

"Proses screening kesehatan jemaah  akan dimulai bulan November,  jika ada jemaah  punya penyakit tertentu, ada waktu untuk pemulihan, " bebernya. 

 

Selanjutnya, pada pemeriksaan  kesehatan kedua dan kalau kondisi jemaah sudah  baik, maka berhak melunasi. Ini sebagai bentuk ikhtiar , agar kasus jemaah sakit dan jemaah wafat di Arab Saudi dapat ditekan, tutupnya. (**)

 

Kategori :