2. Doa Kedua
رَبَّنَا هَبْ لَنَا مِنْ أَزْوَاجِنَا وَذُرِّيَّاتِنَا قُرَّةَ أَعْيُنٍ وَاجْعَلْنَا لِلْمُتَّقِينَ إِمَامًا
(Rabbanâ hab lanâ min azwâjinâ wa dzurriyyâtinâ qurrata a’yunin waj’alnâ lil muttaqîna imâmâ).
Artinya:
"Ya Tuhan kami, anugerahkanlah kepada kami pandangan mata yang menyejukkan dari para istri dan anak keturunan kami, dan jadikanlah kami pemimpin bagi orang-orang yang bertakwa,".
Selain doa-doa yang tercatat di dalam Al Qur'an, kita juga sering mendengar doa yang dipanjatkan oleh para guru dan ulama dalam upaya memohon anak keturunan yang baik kepada Allah.
BACA JUGA:Amalkan Doa Ini, Insya Allah Ibadah Haji Dilancarkan
BACA JUGA:Amalkan 4 Doa Ini Sebelum Berangkat, Insya Allah Jadi Haji yang Mabrur
Adapun doanya adalah:
اَللّٰهُمَّ بَارِكْ لَنَا فِي أَوْلَادِنَا وَذُرِّيَّاتِنَا وَاحْفَظْهُمْ وَلَا تَضُرَّهُمْ وَارْزُقْنَا بِرَّهُمْ
(Allâhumma bârik lanâ fî aulâdinâ wa dzurriyyâtinâ wahfadhhum wa lâ tadlurrahum warzuqnâ birrahum).
Artinya:
"Ya Allah berkahilah kami di dalam anak-anak dan keturunan kami, jagalah mereka (dari segala kejelekan), jangan Kau bahayakan mereka, dan berilah kami kebaikan mereka,".
Demikianlah amalan doa yang bisa kita amalkan agar memiliki anak yang sholeh dan sholeha. Semoga bermanfaat.(*)