Mengkudu, Ini Khasiatnya Bagi Kesehatan

Minggu 18 Aug 2024 - 15:08 WIB
Reporter : Asrianto
Editor : Asrianto

Harianbengkuluekspress.id-Mengkudu (Morinda citrifolia) merupakan buah yang berwarna hijau, kecil, dan memiliki banyak tonjolan kecil di permukaannya.

Meski rasanya sangat pahit, namun, buah ini sudah sejak dahulu kala digunakan oleh nenek moyang kita sebagai bahan pengobatan herbal atau obat tradisional.

Mangkudu, baik akarnya, batang, kulit, daun, hingga buahnya mengandung berbagai nutrisi, sehingga sangat dicari bagi orang dahulu untuk pengobatan.

Adapun khasiat mengkudu bagi kesehatan adalah sebagai berikut:

BACA JUGA:Persiapan Pilkada 2024, Polres Mukomuko Gelar Latihan Pra Operasional, Ini Harapan Waka Polres

BACA JUGA:Cara Alami Hilangkan Uban Rambut, Dengan Kemiri

1. Menjaga Berat Badan Ideal

Bbuah mengkudu memiliki efek pencegah kolesterol sehingga dapat membantu Anda menjaga berat badan ideal.

2. Meningkatkan Imunitas Tubuh

Scopoletin yang terdapat pada buah mengkudu memiliki sifat anti inflamasi, antijamur, dan antibakteri yang membantu tubuh melawan virus.

Sehingga, buah mengkudu dipercaya dapat meningkatkan imunitas dan memperkuat daya tahan tubuh.

3. Meningkatkan Fungsi Otak

Mengkonsumsi akar buah mengkudu dapat membantu melindungi daya ingat otak Anda. 

4. Merawat Kulit

Antioksidan vitamin C dan E yang dikandung mengkudu dapat membantu mengencangkan kulit dan mencegah kerutan.

Kategori :