"Pemimpin yang memiliki wawasan luas dan dekat dengan seluruh lapisan masyarakat, suku apapun, dan agama apapun," ujar Jarto.
Kedekatan Rohidin dengan seluruh umat beragama sudah ia buktikan selama menjabat sebagai gubernur, di mana ia selalu hadir dalam berbagai kegiatan keagamaan.
Selain itu, Rohidin juga banyak berkontribusi pada pengembangan kegiatan keagamaan gereja, seperti Pesta Paduan Suara Gerejawi (Pesparawi), yang terus ia dorong selama masa kepemimpinannya.
Peran besar Rohidin dalam mendukung kegiatan gereja ini semakin menguatkan keyakinan BAMAGNAS bahwa ia layak didukung pada Pilgub 2024.
"Alasan kami mendukung Rohidin secara terbuka adalah karena kontribusi besar yang telah ia berikan. Dukungan ini belum pernah kami nyatakan kepada tokoh lain, karena Rohidin telah berbuat banyak," tegas Jarto.
Sementara itu, Calon Gubernur Bengkulu, Rohidin Mersyah mengatakan, dukungan dari kalangan masyarakat memang terus berdatangan. Hal ini membuktikan bahwa keberlanjutan kepemimpinan menjadi tujuan bersama dalam membangun Provinsi Bengkulu.
"Terimakasih atas dukungannya. Ke depan tentu, ini menjadi energi baru untuk kemenangan Romer," tandas Rohidin. (151)