Agar Tampil Awet Muda, Lakukan Kebiasaan Ini

Senin 18 Dec 2023 - 17:37 WIB
Reporter : Endang S
Editor : Asrianto

HARIANBE- Banyak orang berupaya keras mencoba berbagai cara agar tampil awet muda. Agar tubuh tetap bugar dan berenergi serta tak banyak kerutan muncul di kulit. 

Dapat melakukan perawatan  kecantikan serta menjaga pola hidup sehat.  Berikut cara agar awet muda :

BACA JUGA: Amalkan Doa ini, Insya Allah Flu dan Demam Cepat Sembuh

 

1. Jangan merokok

Meminimalisir penuaan dini, kulit tetap halus dan tidak timbul kerutan,  hindarilah kebiasaan merokok. 

Kandungan nikotin rokok menyebabkan penyempitan pembuluh darah di lapisan terluar kulit Anda. 

Hal tersebut akan mengganggu aliran darah ke kulit, kulit Anda tidak mendapatkan oksigen dan zat gizi penting yang cukup.

Bahan kimia dalam asap rokok tembakau juga dapat merusak kolagen dan elastin kulit. Akibatnya, kulit akan mengalami keriput lebih cepat. 

2. Konsumsi makanan yang mengandung antioksidan

Cara awet muda berikutnya adalah dengan mengonsumsi makanan yang banyak mengandung antioksidan.

Antioksidan merupakan molekul yang mampu melindungi kulit dari radikal bebas.

BACA JUGA: Konsumsi Daun Murbei, Ternyata ini Khasiatnya

 

Antioksidan juga memiliki kemampuan dalam merangsang produksi kolagen kulit. Kolagen merupakan bagian penting dari struktur dan proses peremajaan kulit.

3. Perbanyak protein

Perbanyak mengonsumsi protein dapat membantu tubuh Anda membangun dan mempertahankan massa otot.

Tags : #tips sehat #pola makan sehat #perbanyak minum air putih #kesehatan #kebiasaan #jangan merokok #bersihkan muka sebelum tidur #awet muda
Kategori :

Terkait

Terpopuler

Terkini