Ini Minuman untuk Menjaga Tubuh Tetap Ideal Meski Makan Banyak

Senin 15 Jan 2024 - 10:53 WIB
Reporter : Asri
Editor : Asrianto

HARIANBE -Banyak diantara kita yang ingin tubuh langsing, sehingga berbagai cara dilakukan untuk menjaga agar tubuh tetap ideal.

Ada yang tidak berani lagi makan banyak, karena khawatir berat badannya bertambah, sehingga kondisi tubuhnya tidak ideal atau langsung lagi.

BACA JUGA: Saat Sakit, Ini Makanan Penambah Energi

 

Namun, meskipun anda makan banyak, anda jangan khawatir takut gemuk. Sebab, ada minuman yang jika anda konsumsi meskipun banyak banyak, agar tubuh tetap ideal.

Adapun  minuman tersebut yaitu:

1. Teh biji adas

Biji adas dapat membantu pencernaan dan mengurangi kembung. Sebab, terdapat enzim dalam biji yang membantu mengendurkan to-otot pencernaan.

Biji adas juga rendah kalori dan padat nutrisi. Sehingga, bisa mengurangi timbunan lemak dengan cara meningkatkan penyerapan nutrisi.

Adas juga mengandung serat tinggi sehingga memberi efek kenyang cepat dan lebih lama.

Cara membuatnya, yakni anda bisa menghancurkan satu sendok biji adas dan rendam dalam air panas. Saring sebelum diminum dan dinikmati.

BACA JUGA: Anak Mimisan, Atasi dengan Resep Ramuan Alami Ini

 

2. Teh jahe

Teh jahe bisa mengontrol berat-badan. Jahe memiliki sifat anti-inflamasi yang membantu pencernaan lebih baik. Jahe juga dapat mengurangi kembung dan mual.

Konsumsi jahe bisa mempercepat laju metablisme dan efek termogeniknya. Sehingga, membantu pembakaran lemak lebih cepat dan membantu penurunan berat badan lebih baik.

Cara membuatnya yakni hanya perlu menyeduh parutan jahe dalam air panas, campur dengan jus lemon dan madu, nikmatilah.

Tags : #tubuh #tips sehat #ramuan #minuman #kesehatan #ideal #herbal #diet
Kategori :

Terkait

Terpopuler

Minggu 22 Dec 2024 - 15:01 WIB

2025, Gaji PNS Naik, Berikut Besarannya

Terkini