BS Kembali Diguyur Hujan Lebat , Pengendara Diimbau Waspada Bencana Longsor

TRC BPBD dibantu alat berat PUPR membersihkan material longsor di Jembatan Air Kandis Ilir, Desa Air Tenam Kecamatan Ulu Manna yang merupakan akses penghubung Manna - Pagar Alam, Jumat 3 Mei 2024.-Istimewa, Renald/Bengkulu Ekspress-

Harianbengkuluekspress.id-Wilayah Kabupaten Bengkulu Selatan (BS) kembali diguyur hujan lebat sejak sepekan terakhir yang menyebabkan kembalinya terjadi bencana tanah longsor.

Adapun wilayah yang terdapat bencana alam tanah longsor di Desa Air Tenam, Kecamatan Ulu Manna, pada Jumat 3 mei 2024.

Kepala BPBD BS, Hen Yepi SPI menyampaikan penyebab terjadinya tanah longsor adalah hujan dengan intensitas lebat yang disertai kilat dan angin kencang sejak Kamis 2 Mei 2024.

BACA JUGA:Dianiaya Pacar, Siswi di BS Alami Bibir Berdarah dan Terkapar, Ternyata Ini Pemicunya

BACA JUGA:Obyek Wisata Tebat Besak Semakin Mempesona, Manjakan Wisatawan, Pengelola Sediakan Ini

Sehingga menyebabkan terjadinya bencana alam tanah longsor di Desa Air Tenam, tepatnya di Jembatan Air Kandis Ilir yang merupakan akses penghubung Manna - Pagar Alam.

"Sekira pukul 10.30 WIB TRC BPBD Bengkulu Selatan segera menuju ke lokasi terjadinya tanah longsor untuk segera mengevakuasi marerial tanah longsor," ujar Hen kepada BE.

Lebih lanjut, Hen mengatakan evakuasi material tanah longsor dilakukan dengan dengan menggunakan Alat lodher dari Dinas PUPR BS.

Adapun matrial longsoran tersebut adalah material tanah, lumpur, bebatuan, akar pohon dan dahan pohon dengan perkiraan sebanyak kurang lebih 10 kubik.

"Bersama pihak PUPR dengan menggunakan alat berat lodher dan dibantu juga dengan alat dari BPBD sudah berhasil mengevakuasi longsoran yg berupa material tanah, lumpur, bebatuan dan dahan pohon dalam keadaan kondisi aman dan lancar," katanya.

Hen juga mengungkapkan bahwa longsor yang terjadi tidak membuat lumpuh total akses Manna - Pagar Alam, sebab masih bisa dilalui kendaraan roda dua meskipun harus dipaksa melintasi jalan berlumpur.

BACA JUGA:Thomnas dan Uber Cup 2024, Tim Putra dan Putri Indonesia Lolos Semi Final, Ini Lawan Selanjutnya

BACA JUGA:TKI Asal BS Meninggal di Malaysia, Keluarga Kesulitan Membawanya Pulang, Ini Alasannya

Hingga akhirnya jalan lintas Manna - Pagar Alam dapat dilalui kembali dengan normal.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan