Bunga Rafflesia Kemumuenshis Kembali Mekar

APRIZAL/BE Beginilah penampakan Bunga Rafflesia yang akan mekar sempurna hari ini, Rabu 17 Juli 2024 --

Harianbengkuluekspress.id - Sejak Januari hingga Mei 2024 lalu sudah ada 3 bunga Rafflesia yang mekar sempurna.

Dimana 3 bunga rafflesia sebelumya mekar sempurna di Kawasan Wisata Palak Siring Kemumu Kabupaten Bengkulu Utara (BU).

Namun kali kembali mekar akan tetapi mekarnya buka di wilayah wisata palak Siring Kemumu melainkan di wilayah hutan boven Lais Talang Rais Kecamatan Arma Jaya Kabupaten BU.

Dimana bunga rafflesia jenis kemumuenshis yang berdiameter 40 Cm ini mekar sempurna pada hari Rabu 17 Juli 2024.

BACA JUGA:Upacara Hingga Gelar Kirab Bendera, Kegiatan HUT RI di Provinsi Bengkulu

BACA JUGA:1.341 Unit Kendaraan di BU Ikuti Program Pemutihan

Anggota Kelompok Sadar Wisata (Pokdarwis) Prasetya Jaggad mengatakan, bahwa bunga rafflesia ini diketahui oleh pihaknya pada Selasa 16 Juli 2024 kemarin. Dan memang diprediksi akan mekar sempurna pada hari ini. Dan pihaknya pun tidak menyangka bunga rafflesia yang mekar ini jenisnya adalah kemumuenshis yang memang hanya ada diwlayah Kabupaten BU.

"Awalnya kita ketahui pada Selasa 16 Juli 2024 kemarin bang, dan hari ini diprediksikan mekar sempurna. Setelah diukur diameternya kurang lebih 40 Cm. Untuk jenisnya Kemumuenshis yang memang hanya ada di Kabupaten BU saja jenis ini," ujarnya.

Ditambahkanya, bahwa bunga rafflesia ini akan mekar hingga sepekan kedepan, jadi dirinya pun berpesan bagi masyarakat atau yang berkunjung untuk melihat secara langsung bunga rafflesia ini dapat segera datang di wilayah di wilayah hutan boven Lais Talang Rais Kecamatan Arma Jaya Kabupaten BU.

BACA JUGA:BE dan Komunikasi UNIB Mou MBKM, Ini Pernyataan Ketua Jurusan Ilmu Komunikasi FISIP UNIB

"Kalau untuk mekarnya hingga sepekan kedepan masih mekar sempurna. Bagi yang ingin melihat silahkan datang langsung ke hutan boven Lais Talang Rais Kecamatan Arma Jaya Kabupaten BU," terangnya.

Lebih lanjut, dirinya pun menuturkan, selaku pihak ketiga pengelola Wisata Palak Siring Kemumu, pihaknya berharap kepada pemerintah daerah ikut membantu memberikan perhatian. Karena wilayah seputaran wilayah palak Siring Kemumu dan hutan boven Lais Talang Rais Kecamatan Arma Jaya ini merupakan spot tumbuh kembangnya bunga rafflesia yang mayoritas berjenis kemumuenshis.

"Karena memang wilayah ini merupakan habitatnya tumbuh kembang bunga rafflesia kami selaku kelompok sadar wisata berharap adanya perhatian dari pemerintah daerah agar dapat setidaknya membantu dalam memasang paling nama di spot spot bunga rafflesia disini," tukasnya. (Aprizal)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan