KUR BNI Rp 250 Juta, Proses Cepat Tanpa Ribet, Tenor hingga 5 Tahun, Angsurannya Cuma Segini
KUR BNI Rp 250 Juta, Proses Cepat Tanpa Ribet, Tenor hingga 5 Tahun, Angsurannya Cuma Segini-Istimewa/Bengkuluekspress.-
Harianbengkuluekspress.id-Bagi anda para pelaku usaha mikro kecil menengah (UMKM) yang membutuhkan tambahan modal usaha, KUR BNI bisa menjadi solusinya.
Salah satunya KUR BNI Rp 250 juta, prosesnya cepat tanpa ribet, hanya hitungan hari sejak pengajuan, pinjaman anda sudah ditransfer ke rekening anda.
Waktu tenornya mulai dari 1 tahun atau 12 bulan hingga 5 tahun atau 60 bulan.
Bunganya 6 persen pertahun atau 0,5 persen perbulan untuk pinjaman pertama, sedangkan pinjaman selanjutnya bunganya 7-9 persen pertahun.
BACA JUGA:Obyek Wisata, Ada 8 Air Terjun di Dalam Kota Curup, Ini Daftarnya
BACA JUGA:Untuk UMKM, Ada KUR BNI Rp 75 Juta, Proses Mudah dan Bunga Rendah, Segini Angsurannya
Jika anda berminat mengajukan pinjaman KUR BNI Rp 250 juta, maka berikut ini syarat yang harus anda penuhi, yakni:
1. Pelaku usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) yang telah berjalan minimal 6 bulan.
2. Memiliki usaha yang produktif dan feasible.
3. Tidak sedang menerima kredit dari bank lain.
4. Memenuhi persyaratan administrasi yang ditentukan oleh BNI.
5. Warga Negara Indonesia (WNI) berusia minimal 21 tahun atau sudah menikah.
6. KUR tetap dapat diajukan walau sedang menerima Kredit Kepemilikan Rumah (KPR), Kredit Kendaraan Bermotor (KKB) untuk tujuan produktif dan/atau Kartu Kredit asalkan dalam kondisi lancar.
7. Agunan atau jaminan sesuai ketentuan pihak BNI.