Bagikan Seragam Gratis, Ini Harapan Bupati Mukomuko

Pembagian Seragam Gratis di Mukomuko, Bupati Sapuan Wujudkan Program Bantuan Pendidikan Tahun Ketiga-Endi/Bengkuluekspress-

"Ke depan, kami berharap bisa menyediakan lebih dari sekadar seragam gratis. Kami juga akan memperhatikan meubelair di setiap sekolah, perbaikan gedung, dan kelengkapan data administrasi sekolah," ujarnya.

Ia menekankan pentingnya kepedulian semua pihak, termasuk kepala sekolah, tokoh masyarakat, dan wali murid, untuk memastikan data administrasi sekolah, seperti data siswa, guru, dan fasilitas sekolah, terorganisir dengan baik. 

"Semakin lengkap dan teratur data yang dimiliki, semakin baik pula sekolah dalam melaporkan data tersebut ke Kementerian Pendidikan," jelas Bupati Sapuan.

Bupati Sapuan juga menekankan pentingnya tiga elemen data utama yang harus dimiliki setiap sekolah: sarana fisik, sarana dan prasarana (sapras), serta komposisi guru. 

"Data ini sangat penting karena masuk ke dalam Data Pokok Pendidikan (Dapodik), yang setiap tahun diambil oleh Kementerian Pendidikan pada bulan Februari," tambahnya.

BACA JUGA:DPRD BS 2024-2029, Juli Hartono Jabat Ketua, Waka 1 dan II ?

BACA JUGA:Jelang Sidang Kabinet Paripurna di IKN, Ini yang Disiapkan Menteri AHY

Dengan berbagai upaya ini, Pemkab Mukomuko berharap dapat terus meningkatkan kualitas pendidikan di daerah,

Juga, memberikan fasilitas yang lebih baik bagi para siswa, dan memastikan administrasi sekolah tertata rapi sesuai dengan standar yang ditetapkan. (end)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan