Kunci Sukses Bagi Anak Muda, Ini Tipsnya Menurut Andi Amran Sulaiman

Menteri Pertanian, Andi Amran Sulaiman-Istimewa/Bengkulu Ekspress-

HARIANBE - Bagi generasi muda, ada tips dari Menteri Pertanian (Mentan), Andi Amran Sulaiman agar bisa meraih kesuksesan.

Menurutnya, ada dua sikap yang harus dilakukan bagi anak muda, yakni:

BACA JUGA: Empat SMK Negeri di Bengkulu Resmi Jadi BLUD, Ini Daftarnya

BACA JUGA: Amalkan Doa ini Ketika Mengalami Mimpi Buruk, Insya Allah Diberi Perlindungan

1. Memuliakan kedua orang tua

2, Membiasakan hidup disiplin dengan cara tidak ngaret atau membuang waktu ketika sudah berjanji.

"Kunci sukses menurut saya ada dua. Pertama muliakan orang tua dan kedua jangan hobi ngaret alias disiplin," katanya baru-baru ini.

Dijelaskan Mentan, memuliakan orang tua adalah sikap manusia sejati dalam membalas jutaan kebaikan mereka atas kehidupan yang kini dijalani.

Sedangkan disiplin adalah cermin karakter seseorang dalam meraih keberhasilan.

Sebab, sambung Mentan, hidup bukanlah sekadar hidup. Namun, hidup harus memiliki makna dan pengalaman pahit tentang perjuangan untuk mengubah keadaan.

BACA JUGA: Amalkan Doa ini, Insya Allah Diberi Perlindungan Saat Bepergian

Sehingga, dalam kehidupan nyata, harus ada pressure untuk membuat manusia jauh lebih kuat.

"Tekanan pressure yang keras akan menciptakan diri menjadi lebih kuat," terangnya.(*)

 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan