Satpam Pilar Keamanan Menuju Indonesia Emas, Ini Pernyataan Kepala ABUJAPI Bengkulu

INDRI/BE Suasana Peringatan HUT ke-44 Satuan Pengamanan (Satpam) di Aula LPMP Provinsi Bengkulu, Rabu 8 Januari 2025. --

“Kami sangat senang bisa menyelenggarakan acara ini, dan berharap ke depannya, acara serupa bisa lebih besar lagi,” ujar Triyono.  

Triyono juga menyebut bahwa HUT Satpam kali ini menjadi momentum untuk memperkuat solidaritas diantara para Satpam, Polri, dan perusahaan pengguna jasa keamanan. 

BACA JUGA:Hotel Santika Kembali Hadirkan Kelas Memasak Anak-anak

“Kami berharap acara ini dapat meningkatkan rasa bangga terhadap profesi Satpam, sekaligus menjadi pengingat bahwa peran mereka sangat penting bagi masyarakat,” ucapnya.  

Acara syukuran ini juga menjadi ajang refleksi bersama tentang pentingnya peran Satpam dalam mendukung terciptanya keamanan nasional. Dengan komitmen yang kuat dari semua pihak, Satpam diharapkan dapat terus meningkatkan profesionalisme dan menjadi pilar utama dalam mewujudkan Indonesia Emas. (Indriati)

 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan