Turnamen U20 Challenge Series 2025, Timnas Indonesia 2 Kali Kalah, Begini Respon Indra Sjafri

Turnamen U20 Challenge Series 2025, Timnas Indonesia 2 Kali Kalah, Begini Respon Indra Sjafri-Istimewa/Bengkuluekspress.-
Harianbengkuluekspress.id- Pada turnamen U20 Challenge Series 2025 yang digelar di stadion Gelora Delta Sidoarjo, Timnas Indonesia U20 selalu kalah.
Pertama kalah 0-1 saat lawan Yordania pada 24 Januari lalu, dan kalah 0:2 saat melawan Syiria pada Senin 27 Januari.
Kemudian pertandingan terakhir akan digelar pada 30 januari melawan India.
Dengan 2 kekalahan yang dialami Timnas Indonesia U20, pelatih Timnas Indonesia U20, Indra Sjafri mengaku tidak terlalu memikirkan hasil akhir.
Sebab, dari hasil tersebut, dirinya mendapat gambaran seperti apa yang akan mereka hadapi di Piala Asia U-20 2025 di China bulan depan.
BACA JUGA:Mantan Pelatih Timnas, Shin Tae-yong Tinggalkan Indonesia, Ini Pesannya Pada Suporter
“Dua laga melawan Yordania dan Suriah ini sangat bermanfaat bagi timnas U-20. Semua pemain saya pikir bermain bagus. Tapi ada kekurangan memang secara grup, serta taktikal kami dan dua gol lawan akhirnya terjadi. Nanti hal itu yang akan kami perbaiki,” ujar Indra dikutip laman PSSI.
“Kami memang tidak punya keinginan bermain tertutup atau bertahan, tapi kami coba bermain lebih ofensif. Saya pikir tadi memang Suriah bermain dengan cepat. Dari bertahan ke menyerang transisinya cepat. Dari menyerang ke bertahan juga cepat.” sambungn pelatih asal Minang, Sumatera Barat ini
Dirinya berharap, dari hasil pertandingan tersebut menjadi pelajaran penting bagi skuadnya. Sehingga, pada saat piala asia nanti di China, anak asuhnya dapat bermain maksimal. (*)