Walikota Bengkulu Datangi BPKP, Ini Tujuannya

Rabu 16 April 2025 siang tadi, Walikota Bengkulu, Dedy Wahyudi mendatangi atau berkunjung ke ruang kerja Kepala Perwakilan BPKP Provinsi Bengkulu Faeshol Cahyo Nugroho.-Istimewa/Bengkuluekspress.-
Harianbengkuluekspress.id- Rabu 16 April 2025 siang tadi, Walikota Bengkulu, Dedy Wahyudi mendatangi atau berkunjung ke ruang kerja Kepala Perwakilan BPKP Provinsi Bengkulu Faeshol Cahyo Nugroho.
Kedatangannya tersebut tidak sendirian, akan tetapi bersama Inspektur Eka Rika Rino, Kepala Bappeda Medy Pebriansyah, Kepala BPKAD Yudi Susanda dan Kabag Ekonomi Dadi.
Dedy mengaku, kedatangannya ke BPKP tersebut sebagai langkah untuk menunaikan visi dan misinya.
Sehingga, dirinya butuh dukungan dan pendampingan dari beberapa pihak, salah satunya Badan Pengawasan Keuangan dan Pembangunan (BPKP) perwakilan Provinsi Bengkulu.
BACA JUGA:Kota Bengkulu Akan Miliki Rumah Sakit Mata Dengan Fasilitas Modern, di Sini Lokasinya
BACA JUGA:Jumat Lusa Kembali Bersih-bersih Pantai Panjang, Walikota Gandeng Polda Tertibkan Pedagang
Dedy mengatakan, pertemuan dengan Kepala Perwakilan BPK dalam rangka silaturahmi sekaligus minta pendampingan dan pembinaan.
"Sengaja saya berkunjung ke BPKP, kami ingin pembinaan dari BPKP agar setiap rupiah penggunaan uang pemerintah baik itu di pemerintahan maupun di BUMD tercatat dengan baik," kata Dedy.
Kemudian, Dedy melanjutkan ia ingin meminimalisasi kemungkinan-kemungkinan kebocoran anggaran, sehingga butuh pendampingan BPKP.
"Alhamdulillah BPKP selalu standby dan siap sedia untuk membantu pemerintah daerah. Pak kepala BPKP pusat juga sudah berpesan agar bantu walikota dan bupati agar program-programnya berjalan dengan baik," jelas Dedy.
Kepala BPKP Bengkulu, Faeshol Cahyo Nugroho mengatakan pihaknya siap membantu pemerintah Kota Bengkulu terutama dalam hal pendampingan.
BACA JUGA:Bahayakan Pejalan Kaki, Lobang Trotoar di Kota Bengkulu Ditutup
BACA JUGA:Banyak Kendaraan Dinas di Lebong Diganti Plat Pribadi, Fenomena Ingin Menguasai Atau Keperluan Lain?
"Saya sampaikan apresiasi kepada pak walikota atas kunjungannya. Kerjasama dengan pemerintah kota selama ini juga telah berjalan dengan baik. Kita juga selalu fokus dan komitmen membantu pencapaian visi misi walikota, program-program kegiatan strategis tahap awal agar tidak ada permasalahan dibelakang hari dan tujuannya tercapai," ujarnya.(**)