Smartphone Asus Zenfone 10, Ini Spesifikasi dan Harganya

Smartphone Asus Zenfone 10-Istimewa/Bengkulu Ekspress-

HARIANBE - Kabar gembira, asus merilis smartphone terbaru yakni zenfone 10 dengan tambahan fitur terbaru dan tentunya lebih keren.

zenfone 10 yang dikeluarkan ini memiliki 2 varian Ram dan ruang penyimpanan yaitu 8GB/128GB dengan 5 piligan warna dan 16/512 hanya ada 1 pilihan warna.

BACA JUGA: Smartphone POCO C65, Ini Spesifikasi dan Harganya

Design dari zenfone 10 memiliki tampilan yang mirip dengan serie zenfone 9 serta zenfone 10 ini berukuran kecil yaitu 5,92 inci.

Dengan tampilan design yang kecil membuat handphone ini sangat nyaman saat digenggam menggunakan satu tangan.

Smartphone ini memiliki dua kamera yang berdimensi sedikit besar dibagian belakang dan body zenfone 10 ini terbuat dari bahan polikarbonat.

Tidak hanya itu, body zenfone 10 sudah dilapisi dengan logam sehingga punya lapisan sedikit kasar dan sudah ada sertifikat IP68 yang bisa tahan dari debu serta air.

Ditambah lagi dengan adanya Fitur untuk sensor sidik jari yang berguna untuk keamanan pada handphone dan kabel pengisian daya sudah support type C.

Layar zenfone 10 memiliki refresh rate yang tinggi yaitu 144Hz yang dikhususkan aktif saat digunakan untuk bermain game.

BACA JUGA: Smartphone Oppo Find X7 Series Segera Meluncur, Ini Spesifikasinya

Spesifikasi layar dari zenfone 10 sudah menggunakan AMOLED dengan resolusi 1080 x 2400 pixels serta akurasi warna pada layar menjadi tinggi serta tajam karena adanhya delta E.

Zenfone 10 dilengkapi dengan perlindungan dari gorilla glass victus sehingga membuat layar terlindungi dari goresan 

Kamera utama dibagian belakang memiliki resolusi 50MP dan kamera ultra wide resolusinya 13MP serta di kamera utama diberikan fitur 6-axis hybrid stabilizer 2.0.

Saat melakukan tes pada bagian kamera belakang menghasilkan pewarnaan yang tajam sedangkan kamera ultrawide foto yang dihasilkan lebih pucat.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan