Ikan Laut di Mukomuko Tetap Tersedia, Segini Harganya
Hasil laut di Kabupaten Mukomuko dipastikan tetap tersedia dengan harga relatif stabil.-IST/BE -
harianbengkuluekspress.id - Tidak hanya daging yang dipastikan aman dan tersedia di Kabupaten Mukomuko. Termasuk ikan hasil laut para nelayan di daerah tersebut juga dipastikan tersedia.
“Untuk ketersediaan ikan laut bagi masyarakat. Sejauh ini masih aman dan tidak sampai harus meminta pasokan ikan dari luar. Bahkan nelayan kita yang jual melalui tauke dari luar daerah,” ungkap Kepala Dinas Perikanan Kabupaten Mukomuko, Eddy Aprianto dikonfirmasi BE, Selasa, 12 Maret 2024.
Ia menerangkan, untuk harga ikan laut yang di jual ke konsumen masih terbilang stabil. Meski cuaca di daerah ini masih cukup ekstrem.
“Stabilnya harga ikan laut di daerah ini, karena sekarang masih masuk musim ikan,” katanya.
BACA JUGA: Bukber Terpusat di Masjid Raya, Gubernur Bengkulu Keluarkan Edaran OPD Berikan Iuran
Dicontohkannya, harga ikan tongkol Rp 35-40/kg, ikan layur Rp 25-30 ribu/kg dan jenis ikan lainnya. Harganya masih terjangkau bagi masyarakat. Termasuk juga pasokan ikan laut bagi masyarakat, juga dipastikan cukup. Selain ikan laut. Harga ikan air tawar, seperti jenis ikan lele dan nila terbilang stabil. Jika ada kenaikan harga tidak signifikan. Kondisi itu tentunya membawa kabar baik disaat masyarakat khususnya yang menggemari ikan.
“Jikalau pun harga ikan ada kenaikan sedikit. Itu wajar, namun tetap menjadi buruan para konsumen. Yang jelas hasil laut yang dibutuhkan masyarakat di daerah masih tetap tersedia dengan harga yang relatif stabil,” ungkapnya.(budi)