Pelindo Berbagi Kebahagiaan, Bagikan Paket Sembako untuk Masyarakat

RIO/BE General Manager Pelindo Regional II Bengkulu, S. Joko, menyerahkan bantuan paket bahan pokok (Bapok) hari raya Idul Fitri kepada masyarakat penerima manfaat program Tanggung Jawab Sosial Lingkungan (TJSL), Selasa 2 April 2024.--

Harianbengkuluekspress.id - Menyambut bulan suci Ramadan, PT Pelabuhan Indonesia (Persero) Pelindo Regional 2 Bengkulu melalui program 'Pelindo Peduli Ramadan' kembali berbagi kebahagiaan dan kebaikan kepada masyarakat di Bengkulu. Program ini merupakan wujud komitmen Pelindo dalam menjalankan tanggung jawab sosial dan lingkungan (TJSL) perusahaan.

General Manager Pelindo Regional 2 Bengkulu S Joko mengatakan saat diwawancara BE, Selasa, 2 April 2024, "Pelindo Peduli Ramadan program tahunan yang kami laksanakan untuk membantu masyarakat yang membutuhkan, khususnya di bulan Ramadan yang penuh berkah ini," ujar Joko usai membagikan sembako kepada warga sekitar pelabuhaan Pulau Baai, di Kantor PT Pelindo Regional 2 Bengkulu, Selasa 2 April 2024.

Dijelaskannya tahun ini, Pelindo Regional 2 Bengkulu menyalurkan berbagai bantuan kepada masyakat. Bantuan itu seperti santunan kepada 170 anak yatim piatu senilai Rp 52 juta. Kemudian, 500 paket sembako senilai Rp 75 juta kepada masyakat.

"Kita juga membagikan 1.200 paket takjil gratis yang telah didistribusikan sejak tanggal 1 April 2024 senilai Rp 42 juta," ungkapnya.

BACA JUGA:Latpraops Operasi Ketupat Nala, Ini Amanah Kapolda Bengkulu untuk Polisi yang Bertugas

BACA JUGA:Perkuat Tambang Lewat Forkopimda, Ini Instruksi Staf Ahli Bidang Tannas Kemenko Polhukam Marsda TNI

Joko mengatakan, bantuan yang diberikan itu dapat bermanfaat bagi masyarakat. Tentunya dalam memenuhi kebutuhan bulan Ramadan. 

"Harapannya masyarakat bisa menjalankan ibadah puasa Ramadan dengan penuh khusyuk," tambah Joko.

Selain program Pelindo Peduli Ramadan, Pelindo Regional 2 Bengkulu juga aktif dalam berbagai program TJSL lainnya. Seperti, Pelindo Mengajar  di SMA, lalu juga bekerja sama dengan Universitas Bengkulu (UNIB) untuk memberikan pemahaman hukum terkait sertifikasi tanah. Termasuk memberikan beasiswa untuk membantu mahasiswa berprestasi dari keluarga kurang mampu. Ada juga bedah rumah untuk membantu merenovasi rumah warga yang tidak layak huni

"Pelindo berkomitmen untuk terus berkontribusi dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat di Bengkulu," tegasnya. 

BACA JUGA:PAN Seleksi 17 Bacalon Wali Kota, Ini Dia Sederet Nama Bacalon yang Mendaftar

Selain menjalankan fungsi utama sebagai operator pelabuhan, Pelindo juga ingin berperan aktif dalam pembangunan sosial dan ekonomi di Provinsi Bengkulu. 

"Pelindo berkomitmen selain memberikan kontribusi pendapatan terhadap negara, juga ikut melakukan pembangunan  sosial masyarakat," ungkapnya. 

Penjabat (Pj) Wali Kota Bengkulu Arif Gunadi mengatakan, PT Pelindo Bengkulu telah membantu Pemda Kota Bengkulu untuk membuat masyarakat bahagia. 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan