Amalkan Doa Ini, Insya Allah Keluarga Diberkahi

Amalkan Doa Ini, Insya Allah Keluarga Diberkahi-Ilustrasi Istimewa/Bengkulu Ekspress-

Harianbengkuluekspress.id- Dalam kehidupan sehari-hari, kita berharap keluarga kita hidup bahagia disertai anak-anak menjadi anak yang shaleh dan shaleha.

Agar keluarga selalu diberkahi oleh Allah SWT, kita sebagai umat muslim tentu berupaya mengikuti ajaran Rasulullah SAW.

Dalam ajaran islam, kita tentu harus berdoa kepada Allah SWT agar selalu diiberikan kebahagiaan, keluarga selalu diberkahi dan anak-anak menjadi shaleh dan shaleha.

Sebab, sebagai orang tua yang baik, kita tidak ingin anak kita menjadi pribadi yang tidak baik, kita akan bersedih jika mereka menjadi anak nakal yang jauh dari agama.

BACA JUGA:Amalkan Doa Ini, Insya Allah Dijauhkan dari Rasa Cemburu

BACA JUGA:Ini 8 Golongan Penerima Zakat Fitrah, Berikut Doa Saat Menerimanya

Tentunya kita berharap anak-anak kita selalu beriman dan bertakwa, dengan menjauhi perbuatan-perbutan tercela.

Salah satu cara untuk mewujudkannya adalah dengan memberikan anak-anak kita bekal ilmu agama dan mengirimkan doa untuk mereka setiap hari.

Dalam Surah Ghafir ayat 60, Allah SWT memberikan janji-Nya untuk senantiasa mengabulkan doa hamba-Nya.

"Dan Tuhanmu berfirman, Berdoalah kepada-Ku, niscaya akan Aku perkenankan bagimu,".

Ustadz Abdul Somad mengajarkan sebuah amalan doa yang dapat diamalkan dalam kehidupan sehari-hari.

Dengan mengamalkan doa-doanya, diharapkan kita akan diberkahi dengan segala kebaikan dari Allah SWT.

Ustadz Abdul Somad menganjurkan agar doa ini selalu dipanjatkan untuk mencapai keamanan dan ketenangan dalam hidup.

"Doa ini singkat, tapi sudah mencakup semuanya, sangat lengkap, apa yang kita selalu panjatkan ada di situ," kata Ustaz Abdul Somad.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan