4 Desa di BU Berstatus Tertinggal, Ini Penyebabnya

Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DPMD) Kabupaten BU, Rahmat Hidayat SSTp MSi --

harianbengkuluekspress.id - Dari 215 desa yang ada di Kabupaten Bengkulu Utara (BU), sebanyak 11 desa yang berstatus desa mandiri, 78 desa berstatus desa maju, kemudian 122 desa berkembang dan 4 desa yang masih berstatus desa tertinggal. 

Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DPMD) Kabupaten BU, Rahmat Hidayat SSTp MSi mengatakan, bahwa memang saat ini dari 215 yang ada masih menyisahkan 4 desa tertinggal  berdasarakan Indeks Desa Membangun (IDM) yang menetapkan status kemajuan dan kemandirian desa.

"Ya, sesuai dengan IDM, ada 4 desa yang berstatus desa tertinggal. Selebihnya 11 desa berstatus desa mandiri, 78 desa berstatus desa maju dan 122 desa berstatus desa berkembang," ujarnya.

Ditambahkannya, bahwa untuk ditahun 2024 ini pihaknya akan terus berupaya meningkatkan status desa dengan terus melakukan pendampingan dan sosialisasi tingkat kecamatan terkait rencana intervensi peningkatan Status IDM tahun 2024

"Upaya peningkatan IDM yakni dengan meningkatkan kualitas tata kelola pemerintah di desa, dengan melakukan berbagai pembinaan mulia dari adminstrasi, perencanaan program, hingga tata kelola pemerintahan yang efektif dan efesien," terangnya.

BACA JUGA:54 Sapi Mati Akibat Virus Ini

BACA JUGA:Dorong Budidaya Ikan, Begini Caranya

Rahmat pun menjelaskan, adapun peningkatan status desa bergantung terhadap bagaimana aparatur desa menjalankan kewenangan pengelolaan anggaran sesuai dengan kepentingan dan kemajuan desa dan masyarakat. Terutama dalam penggunaan dana desa serta para aparatur desa harus memiliki program yang sinergi antara pemerintah pusat hingga kabupaten.

"Kita harap ditahun ini kita kembali dapat meningkatkan status desa yang ada di Kabupaten BU," tukasnya.(afrizal)

 

 

 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan