Masyarakat BS Dapat Pelayanan Langsung, Bujian Dusun Desa Darat Sawah

RENALD/BE Salah satu pelayanan yang diberikan pada Program Bujian Dusun adalah cek kesehatan yang selalu ramai diminati masyarakat.--

Harianbengkuluekspress.id- Pada awal triwulan ke dua ini Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bengkulu Selatan (BS) kembali memberikan pelayanan langsung kepada masyarakat. Adapun layanan jemput bola tersebut merupakan program unggulan Bupati BS, Gusnan Mulyadi SE MM, yaitu Bujian Dusun.

Program Bujian Dusun atau bupati berkantor di desa tersebut dimulai sejak Senin malam 3 Juni 2024 yang diawali dengan menjaring masukan dan aspirasi dari masyarakat. Lalu puncaknya, yaitu Selasa 4 Juni 2024 pagi dengan memberikan layanan langsung kepada masyarakat. Acara tersebut juga diikuti langsung unsur Forkopimda BS sejak awal acara.

"Rekan kita dari Forkopimda juga iku melakukan sosialisasi seperti Kejaksaan, Kepolisian serta dari Bank BUMN dan BUMD dimana pelayanan ini kita selesaikan dalam satu hari apapun itu," ujar Gusnan.

Lebih lanjut, Gusnan menyampaikan ada berbagai macam layanan yang dapat diakses masyarakat pada Program Bujian Dusun. Pelayan tersebut juga diberkan secara gratis dengan tujuan untuk mempermudah masyarakat yang tidak perlu datang langsung ke kanto.

BACA JUGA:Mukomuko Terancam Rugi Belasan Miliar, Ini Penyebabnya

BACA JUGA:3 Provinsi Alami Pemadaman Listrik, Ini Penjelasan Manajer ULP PLN Manna

"Untuk Adiak Sanak (Masyarakat, red) di Kecamatan Seginim dan sekitarnya dapat mengurus atau mendapatkan pelayanan mulai dari BPJS, Izin usaha, berobat gratis, KTP, KK, Kartu Indonesia Pintar, alat kontrasepsi, Bansos dan pelayanan kesehatan pada Program Bujian Dusun," sampainya.

Gusnan juga mengatakan bahwa Program Bujian Dusun sejak tahun lalu sudah dilakukan secara bergantian di di 11 kecamatan yang ada. Bahkan, Program Bujian Dusun sendiri selalu mendapatkan antusias yang tinggi bagi masyarakat.

"Setiap kegiatan Bujian Dusun kami selalu mengajak seluruh lapisan masyarakat untu datang, tanpa terkecuali bagi Masyarakat Bengkulu Selatan untuk mendapatkan pelayanan dari kami," katanya.

Pada kesempatan itu, Gusnan berharap Program Bujian Dusun dapat selalu memberikan manfaat bagi masyarakat luas. Sehingga masyarakat dapat benar-benar merasakan kehadiran pemerintah daerah pada khususnya melalui pelayanan yang diberikan secara langsung.

BACA JUGA:Pemkab Kaur Dorong Optimalisasi Program JKN, Begini Pernyataan Bupati Lismidianto

"Kami berharap setiap pelayanan yang ada pada Bujian Dusun dapat dirasakan manfaatnya bagi masyarakat," pungkasnya. (Renald)

 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan