PWI Kirim Puluhan Atlet Porwanas ke Provinsi Ini
IST/BE Atlet dan official PWI Provinsi Bengkulu, berangkat ke ajang Powarnas, Provinsi Kalimantan Selatan (Kalsel), di Bandara Fatmawati Soekarno Bengkulu, Senin 19 Agustus 2024.--
Harianbengkuluekspress.id - Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Provinsi Bengkulu mengirimkan atlet ke Pekan Olahraga Wartawan Nasional (Porwanas). Ada sebanyak 58 peserta, terdiri dari atlet dan official berlaga di Powarnas, Provinsi Kalimantan Selatan (Kalsel).
Sekretaris Daerah (Sekda) Provinsi Bengkulu Isnan Fajri SSos MSi mengatakan, Pemerintah Provinsi (Pemprov) Bengkulu berkomitmen mendukung semua aktifitas yang membawa nama baik Provinsi Bengkulu.
"Kehadiran dan dukungan pemerintah kepada tim ini merupakan bentuk komitmen kami dalam mendukung segala aktivitas yang membawa nama baik masyarakat Bengkulu," terang Isnan, saat pemberangkatan atlet Porwanas, di Ruang VIP Bandara Fatmawati Soekarno Bengkulu, Senin 19 Agustus 2024.
Isnan mengatakan, para atlet yang berlaga untuk tetap menjaga sportivitas. Penampilan terbaik harus tetap diberikan. Sebab, kemenangan bukan tujuan utama.
BACA JUGA:Masjid Agung Mukomuko Dipercantik, Ditambah Bangunan Auning
BACA JUGA:Pendaftaran CPNS Dimulai, Ini Persyaratannya
"Terpenting itu, menjaga nama baik Provinsi Bengkulu. Kemenangan adalah bonus, nama baik daerah harus tetap menjadi prioritas," tegas Isnan," tambahnya.
Dijelaskannya, setiap atlet yang berlaga di masing-masing cabang olahraga bisa menunjukkan kemampuan terbaik. Kesan terbaik, bisa diberikan. Sehingga silaturahmi antar wartawan se-Indonesia, bisa terus terjaga.
"Tampilkan kemampuan maksimal dan jaga sportivitas serta kebersamaan," tutur Isnan.
Sementara itu, Ketua PWI Provinsi Bengkulu Marsal Abdi mengatakan, pada event Porwanas sebelumnya di Malang, Jawa Timur, kontingen Bengkulu berhasil meraih medali perak di cabang atletik lari. Tahun ini, prestasi tersebut dapat ditingkatkan, meskipun persaingan di cabang tersebut cukup ketat.
BACA JUGA:Agusrin ''Incar'' Gantikan Rohidin, Kalau Tak Bisa Nyalon
"Meskipun persaingan cukup ketat, dengan adanya atlet dari Papua yang meraih emas di Malang, kita tetap optimis dapat memberikan yang terbaik," ujar Marsal.
Maka para laga Porwanas di Kalsel ini, Marsal meminta kepada semua tim tetap menjaga kebersamaan dan nama baik Provinsi Bengkulu. Sebab, Porwanas ini tidak hanya tentang meraih medali.
"Tapi juga tentang bagaimana kita bisa membawa pulang nilai-nilai positif dari ajang ini," tambahnya.