Bupati dan Wabup BU Salat Idul Fitri di Balai Daerah, Begini Pesan Bupati Mian

Bupati dan Wabup BU mengikuti salat idul Fitri 1445 Hijriyah di halaman Balai Daerah Kabupaten BU, Rabu, 10 April 2024. -APRIZAL/BE -

Harianbengkuluekspress.id - Bupati Bengkulu Utara (BU) Ir H Mian didampingi Wakil Bupati BU, Arie Septia Adinata SE MAP bersama Dandim 0423/BU Letkol Kav Aidil Hajri MHan, Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten BU, Nopian Gustari dan Sekda BU Fitriyansyah serta jajaran kepala OPD dil ingkup Pemkab BU melaksanakan salat Idul Fitri 1445 Hijriyah di Balai Daerah, Rabu, 10 April 2024.

Dalam kesempatan itu, Bupati Mian menyampaikan bahwa momentum Idul Fitri untuk meningkatkan nilai ukhuwah islamiah.

Karena ini adalah waktunya kembali fitrah menjadi pribadi yang lebih baik, lebih santun sebagai bangsa yang saling menghormati, saling menghargai, bekerja sama dan bergotong royong.

BACA JUGA:Pengunjung Pantai Panjang Bengkulu Tembus 8 Ribu per Hari, 30 Anak Dilaporkan Hilang

BACA JUGA:Penataan DDTS Kekurangan Anggaran, Tapi Tak Boleh Gunakan APBD, Ini Alasannya

"Selamat hari raya Idul Fitri, 1 Syawal 1445 hijriyah, Taqobalallahu minnaa wa minkum, shiyamana wa shiyamakum, minal aidzin wal faidzin, mohon maaf lahir dan batin, atas segala kekhilafan, kealpaan dan kesalahan selama kita bersama, selama kita bergaul dan selama kami memimpin daerah ini. Kini saatnya kita untuk maju bersama dengan memperkuat silaturrahmi, ukhuwah, toleransi, persatuan dan persatuan," ungkap Bupati Mian.

Lebih lanjut, Bupati Mian menyampaikan bahwa dirinya sangat bersyukur, karena dalam 3 tahun sebelumnya, pelaksanaan salat idul fitri tidak dapat dilakukan di balai Daerah, dikarenakan dunia mengalami pandemi covid-19.

"Allhamdulillah, tahun ini kita dapat kembali dapat melaksanakan salat idul fitri di Balai Daerah. Dalam kesempatan yang baik ini, mari kita saling memaafkan dan membuka lembaran baru untuk masa depan yang lebih baik," ungkapnya.

Selain itu, Bupati Mian juga mengajak seluruh warga untuk merayakan hari kemenangan dengan mentransformasikan seluruh nilai-nilai yang diraih selama Ramadan dalam kehidupan sehari hari untuk terus tumbuh dan tangguh dengan memperkuat silaturahmi dalam membangun Kabupaten BU lebih baik lagi kedepannya.

"Satu bulan penuh kita berpuasa, di hari kemenangan ini kita harus mampu mentransformasikan seluruh nilai-nilai yang diraih selama Ramadan dalam kehidupan sehari hari untuk terus tumbuh dan tangguh dengan memperkuat silaturahmi dalam membangun Kabupaten BU lebih baik lagi kedepannya," pungkasnya.

Di sisi, Kepala Kantor Kementerian Agama (Kakan Kemenag) Kabupaten Bengkulu Utara (BU), Dr H Nopian Gustari SPd I MPd I mengatakan zakat fitrah dari masyarakat dalam bentuk uang tahun 2024 mencapai Rp 5,1 miliar dan beras sebnayak 262.151 kilogram. 

"Ya, berdasarkan data kita, total zakat fitrah mencapai Rp 5,1 miliar dalam bentuk uang dan beras sebanyak 262.151 Kg dari 236.616 Muzakki atau orang orang yang yang membayar zakat. Zakat tersebut telah disalurkan kepada 53.089 mustahik atau orang yang menerima zakat," ujarnya.

Nopian menambahkan, melihat dari jumlah tersebut, zakat fitrah tahun ini meningkat dari tahun sebelumnya, hal ini dikarenakan perekonomian masyarakat mulai membaik dan kewajiban sebagai umat muslim membayar zakat fitrah di akhir Ramadan cukup tinggi.

Tag
Share