"Untuk menyiapkan kebutuhan undian, rapat pleno kita skor 10 menit," ucap Ikrok sembari memukulkan palu sidang.
Sebelum diskor, ketua Bawaslu Kabupaten Kepahiang Mirzan Pranoto Hidayat sempat menginterupsi jalan pleno. Karena, tidak ada penjelasan dari KPU terkait proses pengundian yang sempat terjedah.
"Saya raya semua sudah di Rapatkan bersama sebelumnya. Maka sudah seharusnya proses berjalan sesuai dengan rencana yang sudah disepakati sebelumnya," tegas Mirzan.
Setelah diinterupsi Bawaslu, baru pimpinan sidang menskor jalannya pleno. Sembari panitia menyiapkan kebutuhan teknis pelaksanaan undian.
KPU melaksanakan pencabutan nomor urut Pasangan Calon (Paslon). Bupati dan Wakil Bupati yang maju Pilkada Kabupaten Kepahiang 2024, Senin 23 September 2024.
BACA JUGA:Festival Umbung Kutei Kepahiang 2024, Merawat Warisan Budaya Leluhur
BACA JUGA:ASN dan Kades di Kepahiang Dilaporkan Tak Netral, Begini Penjelasan Bawaslu
Sehari sebelum KPU Kabupaten Kepahiang dalam pleno sudah menetapkan tiga Paslon yang akan bertarung dalam Pilkada Bupati dan Wakil Bupati 27 November 2024.
Pertama Paslon Zurdi Nata - Abdul Hafiz yang diusung 6 gabungan parpol yakni Golkar, Perindo, PKS, PDIP, PKB dan Gerindra.
Kedu Paslon Windra Purnawan - Ramli Rem yang diusung dua Parpol yakni Nasdem dan Demokrat,
Terakhir ada Riri Damayanti - Ujang Irmansyah yang maju lewat jalur perseorangan.
Kedatangan ketiga Paslon ini sama-sama diantar oleh tim Pemenangan dan relawan yang memadati sepanjang jalan menuju Kantor KPU. (Doni)