Harianbengkuluekspress.id- Besok, Rabu 27 November 2024 merupakan hari yang bersejarah. Pasalnya digelar pencoblosan untuk menentukan nasib daerah 5 tahun mendatang.
Tak terkecuali di Kota Bengkulu, meskipun hari pencoblosan, namun aparatur sipil negara (ASN) tetap ngantor untuk memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat.
"Besok pencoblosan, ASN tetap ngantor," kata Penjabat (Pj) Walikota Bengkulu ,Arif Gunadi saat memimpin apel gabungan bersama jajaran Pemerintah Kota (Pemkot) Bengkulu di halaman Kantor Walikota, Bentiring, Selasa 26 November 2024.
Pj Walikota kembali menekankan kedisiplinan kepada seluruh jajaran Pemkot Bengkulu dalam menjalankan tugas.
BACA JUGA:Waktu Pencoblosan 2 Hari Lagi, Pj Walikota Bengkulu Ajak Warga ke TPS, Jangan Golput
BACA JUGA:Pencoblosan 3 Hari Lagi, Pj Walikota Ajak Warga Memilih Sesuai dengan Hati Nurani
Arif Gunadi juga mengimbau kepada OPD pelayanan publik yang berhubungan langsung dengan masyarakat, 27 November 2024 merupakan Hari Pilkada diharapkan kepada para pegawai untuk bergantian menyalurkan hak pilihnya,
Diirnyaa berharap agar saat pencoblosan jangan sampai kantor pelayanan publik tutup. Sebab harus tetap melayani masyarakat yang membutuhkan bantuan.
"Besok jangan sampai kantor tutup, salurkan hak suara secara bergantian," imbaunya. (**)