WEDRINK, Tempat Nongki yang Asik Di Bengkulu, Ayo ke Sini

Kamis 30 Nov 2023 - 12:52 WIB
Reporter : Winda
Editor : Asrianto

HARIANBE – Di Bengkulu ternyata ada tempat jualan Ice Cream, Tea dan Coffee yang enak dan tempatnya juga sangat nyaman.

Asiknya kalian bisa menikmati menu disana sambil mengajak adek atau anak kalian bermain di playground yang sudah disediakan toko WEDRINK tersebut. WEDRINK ini juga menyediakan Free Wifi untuk para pengunjung. 

BACA JUGA: Mochi, Camilan Enak dan Menggemaskan, Ayo ke Sini

 

BACA JUGA: Taman Cemara Cafe, Wisata Cantik yang Tersembunyi, Ini Tempatnya

 

WEDRINK ini berlokasi di Jalan S. Parman, Tanah Patah, Kecamatan Ratu Samban, Kota Bengkulu. Toko WEDRINK berdiri pada 17 Agustus 2023.

Lokasi yang sangat strategis karena dekat dengan kantor-kantor dan termasuk berada di pusat kota Bengkulu. 

“Disini merupakan toko WEDRINK pertama yang ada di kota Bengkulu”, ujar Tedi Halim (39) selaku owner dari WEDRINK. 

Tedi Halim (39) mengungkapkan, ia membuka toko WEDRINK pada saat sudah banyak toko-toko ice cream lain yang sudah lama buka, contohnya seperti Mixue yang sudah lama viral sebelum WEDRINK berdiri.

Namun meskipun sudah banyak yang buka ia tetap membuka usaha WEDRINK karena melihat dunia ice cream saat ini lumayan laku di pasaran. 

“WEDRINK memiliki keunikan tersendiri dibandingkan tempat lainnya, baik dari segi konsep tokonya maupun rasa ice cream nya”, ujar Tedi

Tedi Halim (39) juga mengungkapkan, konsep WEDRINK ini lebih ke arah keep friendly terutama yang untuk yang sudah berkeluarga.

Dan toko ini berbeda dengan toko ice cream lainnya, karena toko ice cream biasanya berwarna merah sedangkan WEDRINK ini tokonya berwarna hijau toska dan inilah yang menjadi ciri khas dari WEDRINK. 

Selain ice cream di WEDRINK juga menyediakan menu minuman seperti tea dan coffee. Namun di WEDRINK ini yang paling best seller yaitu ice cream matcha.

Selain rasanya yang enak harganya juga terjangkau yaitu Rp 8 Ribu. 

BACA JUGA: Pencinta Bakso “Murah, Enak dan Banyak”, Kuy Mampir ke Sini

 
Tags : #wedrink #murah meriah #kuliner #kota bengkulu
Kategori :

Terkait

Terpopuler

Minggu 22 Dec 2024 - 15:01 WIB

2025, Gaji PNS Naik, Berikut Besarannya

Terkini