"Gak Bisa Yura" Istilah Yang Viral, Ini Asal usulnya

Istilah "Gak Bisa Yura" menjadi menjadi viral di media sosial -istimewa/bengkuluekspress-

Harianbengkuluekpress.id- Media sosial lagi-lagi dihebohkan dengan istilah-istilah fenomenal atau viral. 

Yang terbaru  muncul istilah " Gak Bisa Yura"  yang dipakai para konten kreator juga netizen, sehingga istilah itu trending di media sosial TikTok, instagram, Facebook dan lainnya. 

Tren istilah ini berawal dari lagu "Risalah Hati" milik Dewa 19 yang kembali dinyanyikan Yura Yunita. Merujuk pada lirik "Aku bisa membuatmu jatuh cinta kepadaku meski kau tak bisa." yang dirilis 23 Juli 2024 lalu. 

Kemudian netizen  mengekpresikan kegalauan  mereka karena tidak mampu membuat seseorang jatuh cinta meski sudah berusaha keras.  

Penggalan lagu itu pun menjadi sebuah ungkapan yang sangat populer dikalangan netizen.

BACA JUGA:Olimpiade Paris 2024, Indonesia Berpeluang Tambah Medali dari Cabor Angkat Besi Putri, Ini Jadwal Tandingnya

BACA JUGA:Diami Tanah Sejak 16 Tahun Silam, Buruh Harian Lepas Ini Terima Sertipikat Tanah dari AHY, Ini Harapannya

Tak disangka, sang artis Yura Yunita menanggapi tren tersebut di akun Instagram offizial-nya @yurayunita 

"Kamu bilang'Gak bia,Yura; Kenapa ga bisa?" tanya Yura Yunita dikutip dari akun instagramnya. 

Yura Yunita pun merasa berterima kasih dengan apresiasi netizen atas lagu yang ia nyanyikan tersebut.Netizen bahkan sampai mau berbagi keluh kesah menggunakan lagu dengan suaranya. 

"Lagu Risalah Hati kolaborai aku dan @Dewa19,ternyata banyak mewakili perasaan hati teman-teman yaa," 

"terimakasih karena sudah meluapkan perasaanmu lewat lagu ini," tulis Yura di akun. 

Dengan  istilah "Gak Bisa Yura"  tidak hanya menjadi tren di media sosial juga menunjukkan pengaruh besar Yura Yunita dalam dunia musik Indonesia dan semakin dengan dengan musik profesional. (**) 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan