Kejati Gelar Turnamen Mini Soccer, Memperebutkan Piala Kajati

1 RIO/BE Kajati Bengkulu, Saifuddin Tagamal membuka turnamen mini Soccer Kajati Cup antar instansi kejaksaan wilayah Kejati Bengkulu di lapangan Kings Mini Soccer Pantai Panjang Kota Bengkulu, Jumat 30 Agustus 2024.--

Harianbengkuluekspress.id - Sebagai upaya mencegah dan menegaskan perang terhadap judi online, narkotika dan hal-hal negatif lainnya, Kejaksaan Tinggi (Kejati) Bengkulu menyelenggarakan Turnamen Mini Soccer di Lapangan Kings Mini Soccer Pantai Panjang Kota Bengkulu dalam rangka memperebutkan Piala Kajati.

Turnamen Mini Soccer ini diikuti oleh antar instansi kejaksaan di wilayah Kejaksaan Tinggi Bengkulu dengan jumlah yang mencapai 12 tim.

Dalam kegiatan ini turut dihadiri Gubernur Bengkulu Rohidin Mersyah, Kapolda Bengkulu, Danrem, Danlanal, GM Harian Bengkulu Ekspress, GM Harian Rakyat Bengkulu, GM RBTV, GM BETV, Ketua DPRD provinsi Bengkulu, Kepala BIN Provinsi Bengkulu dan tamu undangan lainnya.

Kajati Bengkulu, Saifuddin Tagamal SH MH mengatakan, kegiatan ini diselenggarakan tidak lain sebagai bagian dari kampanye melawan judi online, narkotika, ataupun kegiatan negatif lainnya, sekaligus memperebutkan piala bergilir Kajati Cup tahun 2024.

BACA JUGA:Buang Sampah di TPA, Bayar, Retribusi Sampah Bakal Naik Nih..

BACA JUGA:Pilkada BU, Arie-Sumarno Lawan Kolom Kosong, KPU Lakukan Ini

"Tentunya kegiatan ini sangat menghilang kan hal-hal negatif dan bisa mempererat tali persaudaraan antar instansi dibawah Kejati Bengkulu," ucap Kajati Bengkulu, Jumat, 30 Agustus 2024.

Dalam kesempatan ini, Kajati Bengkulu, Syaifuddin Tagamal menyampaikan harapannya dengan aktif berolah raga terutama bermain sepak bola dapat menyalurkan aktivitas positif para pegawai sehingga tidak sempat berfikir untuk melakukan kegiatan yang tidak bermanfaat seperti judi online dan narkotika sesuai dengan imbauan dari Presiden RI dan Jaksa Agung RI.

"Sekarangkan lagi tren itu mini soccer, jadi kita ikut mensupport perkembangan mini soccer ini dengan menggelar Kajati Cup ini," demikian bebernya.

Kedepannya turnamen mini soccer ini akan dilaksanakan dengan skala lebih besar lagi dengan harapan bisa tercipta komunitas olahraga yang dapat menjadi sarana penyaluran kegiatan positif bagi para pegawai.

BACA JUGA:Dani-Sukatno Ikuti Pemeriksaan Kesehatan

Pada turnamen ini, pertandingan pertama digelar pertandingan exibisi antara antara Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) yang melawan awak media (para wartawan, red). Dalam laga tersebut, Forkopimda berhasil menang dengan skor 1-0, yang di cetak oleh Komandan Korem (Danrem) 041/Gamas, Brigjen TNI Rachmad Zulkarnaen. (Budhi)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan