Empat Puskesmas Tuntas Reakreditasi, Ini Dia Puskesmasnya
Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Kota Bengkulu Gita Gama. --
BENGKULU, BE - Sebanyak 20 puskesmas se-Kota Bengkulu menjalani reakreditasi terhadap layanan kesehatan. Empat diantaranya sudah selesai dan mendapatkan nilai terbaik dalam setiap tahapan. Keempat puskesmas yang telah mendapatkan sertifikat akreditasi, diantaranya Puskesmas Jalan Gedang, Puskesmas Kuala Lempuing, Puskesmas Jembatan Kecil dan Puskesmas Muara Bangkahulu.
Kepala Dinas Komunikasi Informartika Kota Bengkulu Gita Gama menjelaskan kepada BE, Ravbu (6/12), "Dari 20 puskesmas hasilnya 4 puskesmas sudah keluar dan dinyatakan mencapai standar ditetapkan. sehingga terjamin mutu layanan kesehatannya."
Sedangkan, 16 puskesmas lainnya masih dilakukan survei dan penilaian oleh Lembaga Akreditasi Fasilitas Kesehatan Primer (LAFKESPRI) bersama tim Dinkes Kota Bengkulu. Disampaikan Gita, dalam survei tersebut mengevaluasi berbagai aspek pelayanan di puskesmas termasuk kebersihan, kelengkapan fasilitas, tenaga medis yang tersedia, dan lain sebagainya. Kemudian, hasil dari survei akreditasi dapat memberikan gambaran yang jelas tentang keadaan dan kualitas pelayanan di Puskesmas.
"Insya Allah, proses reakreditasi ini akan selesai pada 8 Desember 2023. Mudah-mudahan semuanya bisa mendapatkan hasil yang baik, sehingga komitmen pemerintah kota dalam memenuhi pelayanan kesehatan masyarakat bisa maksimal," jelasnya. (805)