PNS Pensiun di Lebong Capai Segini

Pelakan tugas (Plt) Kepala BKPSDM Kabupaten Lebong, Beni Qodratullah MM --

LEBONG, BE – Sepanjang tahun 2023, jumlah Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkup Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lebong yang pensiun mencapai 65 orang. Dari jumlah tersebut, termasuk pejabat eselon II dan ditambah 8 karena masuk katagori janda duda yang meninggal dunia.

Pelakan tugas (Plt) Kepala BKPSDM Kabupaten Lebong, Beni Qodratullah MM mengatakan, bahwa setiap tahun untuk ASN memang ada yang masuk masa pensiun yang telah berumur 65-60 tahun dan bahkan lebih sesuai dengan jabatan yang diemban.

“Itu berlaku diseluruh Indonesia,” sampainya, Minggu (10/12).

Lanjut Beni, di tahun 2023 ini (Januari-Desember) setidaknya ada sebanyak 65 ASN yang berada di Kabupaten Lebong yang masuk masa pensiun. Dari jumlah tersebut, ada sebanyak 65 ASN yang memang masuk masa pensiun serta 8 ASN yang masuk katagori janda duda.

“Jadi ASN Lebong mengalami pengurangan sebanyak 73 orang di tahun 2023,” ucapnya.

Dari jumlah tersebut, ucap Beni, ada sebanyak 4 pejabat eselon II yang pensiun. Yaitu Asisten I, II dan III serta ditambah 1 jabatan staf ahli. Dimana dari total jumlah ASN yang pensiun di tahun 2023 ini mengalami peningkatan jika dibandingkan tahun 2022 yang lalu sebanyak 56 ASN ditambah yang masuk katagori janda duda.

“Memang mengalami peningkatan jumlah ASN yang pensiun,” ujarnya.

Masih kata Beni, untuk jumlah ASN di Kabupaten Lebong memang mengalami penurunan. Sebab dari data terakhir laporan yang ia terima, jumlah ASN di Kabupaten Lebong ada sebanyak 2.249 orang.

“Akan tetapi ASN bertambah karena adanya perekrutan PPPK sebanyak 274 orang,” ujarnya.

Apalagi ucap Beni, di tahun 2023 ini Pemkab Lebong kembali melaksanakan perekrutan untuk PPPK dengan jumlah yang dibuka lebih kurang 500 orang dan saat ini masih dalam tahap seleksi dan jika tidak ada halangan dalam waktu dekat ini pengumuman akan segera diketahui.

“Sehingga jumlah ASN di Kabupaten Lebong kembali bertambah, meskipun PPPK namun mereka masih masuk katagori ASN,” tutupnya.(614)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan