Piala Asia U17, Kalahkan Yaman 4:1, Timnas Indonesia Lolos ke Piala Dunia

Piala Asia U17, Kalahkan Yaman 4:1, Timnas Indonesia Lolos ke Piala Dunia-Istimewa/Bengkuluekspress.-

Harianbengkuluekspress.id- Timnas Indonesia usia 17 tahun (U17) memastikan diri lolos ke final piala dunia U17 2025 di Qatar poada November mendatang.

Kepastian tersebut setelah Timnas Indonesia menang 4:1 melawan Yaman tadi malam.

Berkat kemenangan tersebut, Timnas Indonesia memastikan tiket lolos ke perempat final piala Asia U17 dan meraoh tiket ke piala dunia U17.

Sedangkan pada pertandingan lainnya, Korea Selatan VS Afghanistan dimenangkan Korea Selatan dengan sekot telak 6:0.

BACA JUGA:Piala Asia U17, Nanti Malam Timnas Indonesia Siap Berjuang Kalahkan Yaman

BACA JUGA:Usai Kalahkan Korea Selatan Laga Perdana Piala Asia U17, Timnas Indonesia Optimis Sapu Bersih 2 Laga Sisa

Dengan hasil tersebut, saat ini Timnas Indonesia menjadi pemuncak klasemen sementara dengan poin 6.

Urutan ke-2 ditempati Korea Selatan dengan poin 3, urutan ke-3 dtempati Yaman dengan poin 3 dan juru kunci grup C ditempati Afghanistan dengan poin 0.

Adapun jalanya pertandingan, sejak wasit meniup pluit pertama nanda pertandingan dimulai, Indonesia dan Yaman tampil menyerang demi ambisi untuk sama-sama meraih kemenangan.

Gol Timnas Indonesia pertama tercipta pada menit ke-15 melalui kaki Zahaby Gholy. Zahaby Gholy melepas tendangan voli yang membentur mistar dalam untuk merobek gawang Yaman.

Kemudian gol kedua diciptakan oleh Alberto Hengga yang menanduk bola umpan dari Choby pada menit ke-25.

Memasuki babak ke-2, para pemain Yaman tidak mau menyerah, mereka terus menekan permainan Indonesia, hingga akhirnya Putu Panji melakukan pelanggaranb terhadap pemain Yaman, Karem Hamdi Abdulatef.

Kapten Yaman Mohammed Wahib Al-Garash yang jadi penendang kemudian sukses memperkecil kedudukan pada menit le-52.

Yaman terus menekan. Namun, Para pemain Indonesia mengandalkan serangan balik cepat, hingga akhirnya salah satu pemain Indonesia Rafi Rasyiq dilanggar kiper Wesam Fuad Al-Asbahi di area terlarang.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan