Pelajar Jual Ganja, Ini Dia Barang Buktinya
Ist/BE DJ (pakai helm) salah satu pelajar SMK di Kota Bengkulu ditangkap tim opsnal Sat Res Narkoba Polresta Bengkulu, karena menjual narkotika golongan I jenis ganja.--
Harianbengkuluekspress.id - Tim Opsnal Satuan Reserse Narkoba Polresta Bengkulu menangkap seorang remaja berinisial DJ (18) salah satu pelajar SMK di Kota Bengkulu. Warga Jalan Manggis Kelurahan Panorama itu ditangkap, karena diduga mengedarkan narkoba jenis ganja.
Barang bukti ganja yang disita dari DJ hanya 2 paket kecil, tetapi status dia sebagai pelajar tentu membuat miris orang tua ataubahkan sekolahnya. Kapolresta Bengkulu, Kombes Pol Deddy Nata SIK melalui Kasat Narkoba, AKP Tomi Sahri mengatakan, penangkapan DJ berdasarkan pengembangan dari penangkapan pelaku AR (29). Dari AR didapatkan informasi jika dirinya membeli ganja pada DJ.
"Dari penangkapan AR tersebut dilakukan pengembangan dan dia mengaku dapat ganja dari DJ. Dari pengembangan itulah kami akhirnya menangkap DJ dengan barang bukti 2 paket sabu," jelas Kasat Narkoba.
Awalnya tim opsnal melakukan penangkapan terhadap AR di salah satu rumah di sekitaran Kelurahan Berkas, Kecamatan Teluk Segara, Kota Bengkulu. Penangkapan dilakukan setelah polisi mendapatkan informasi seseorang baru saja menerima paket ganja. Setelah didalami akhirnya polisi mendapatkan identitas pelaku, sampai akhirnya AR ditangkap dengan barang bukti satu paket ganja.
BACA JUGA:Bayar PBB di Kantor Camat, Ini Kata Kepala Bapenda Kota Bengkulu
BACA JUGA:Kejar Jalan Mulus Mudik Lebaran, Ini Target Dinas PUPR Provinsi Bengkulu
Saat dilakukan pengembangan, AR mengaku membeli ganja dengan harga Rp 50 ribu pada DJ. Polisi bergerak cepat melakukan penangkapan terhadap DJ. Upaya polisi tidak sia-sia, DJ ditangkap saat membawa dua paket ganja. Dua paket ganja itu disimpan DJ di bagasi depan sepeda motor matiknya. Sempat membantah tidak membawa sabu, DJ tak berkutik saat polisi menunjukkan bukti keterlibatannya.
"Total 3 paket ganja, awalnya AR beli dengan DJ itu paket 50 ribu. Kami masih mendalami, ganja yang didapat dua pelaku ini berasal dari siapa. Yang pasti AR dan DJ ini saling kenal," pungkas Kasat Narkoba. (Rizki Surya Tama)