Pilbup BS 2024, Pasangan Elva Hartati - Makrizal Nedi Diusung PDIP dan Perindo, Siap Daftar ke KPU
Pilbup BS 2024, Pasangan Elva Hartati - Makrizal Nedi Diusung PDIP dan Perindo, Siap Daftar ke KPU-Istimewa/Bengkuluekspress.-
Harianbengkuluekspress.id- Pasangan calon bupati dan wakil Bupati Bengkulu Selatan (BS) untuk pemilihan kepala daerah (pilkada) 2024 bakal ramai.
Terbaru, pasangan Elva Hartati dan H Makrizal Nedi juga siap mendaftar ke KPU BS.
Pasangan ini telah menerima mandat (B1KWK) dari PDI-Perjuangan, PPP dan Partai Perindo.
Pasangan ini berkomitmen untuk membawa perubahan positif dan memajukan bumi sekundang setungguan.
BACA JUGA:Untuk Pelaku UMKM, KUR BCA Rp 100 Juta, Tenor hingga 5 Tahun, Segini Angsurannya
BACA JUGA:Prediksi BMKG, Daerah yang Alami Kekeringan Meteorologis hingga 31 Agustus 2024, Berikut Daftarnya
“Kami tidak hanya ingin menjadi pemimpin, tetapi juga ingin menjadi bagian dari solusi atas berbagai masalah yang dihadapi oleh masyarakat kita. Dengan program-program berbasis partisipasi dan transparansi, kami percaya dapat menciptakan perubahan yang signifikan,” ujar Elva Hartati.
H. Makrizal Nedi yang akrab disapa Dank Rizal (DR) menambahkan bahwa mereka berencana untuk fokus pada pengembangan ekonomi lokal dan peningkatan kualitas layanan publik.
Pilbup BS 2024, Pasangan Elva Hartati - Makrizal Nedi Diusung PDIP dan Perindo, Siap Daftar ke KPU-Istimewa/Bengkuluekspress.-
“Bengkulu Selatan memiliki potensi yang sangat besar, terutama dalam sektor pertanian dan pariwisata. Kami akan berusaha untuk memaksimalkan potensi ini melalui kebijakan yang mendukung pengusaha lokal dan peningkatan infrastruktur,” kata Makrizal Nedi.
Pasangan ini mengajak seluruh elemen masyarakat untuk bergabung dalam usaha bersama ini demi masa depan yang lebih baik bagi Bumi Sekundang Sstungguan.
BACA JUGA:Arab Saudi Luncurkan Program Umrah Langsung Tanpa Perantara, Ini Tujuannya
BACA JUGA:Lomba Madrasah Young Researchers Supercamp (MYRES) Menuju Final, 30 Tim Berebut Tiket Grand Final
“Kami siap mengabdi dan bekerja keras untuk masyarakat Bengkulu Selatan. Dukungan dan kepercayaan setiap elemen masyarakat sangat berarti bagi kami,” sambung Elva Hartati. (Renald)