Nataru, Angkutan Umum Dicek, Tim Dishub dan BPTD dan Polda Bengkulu Datangi PO Bus untuk Pastikan Hal Ini
RIO/BE Dishub Provinsi Bengkulu bersama tim Penguji kendaraan bermotor BPTD melakukan pra Ram Check kendaraan di sejumlah PO Bus di Kota Bengkulu dalam rangka persiapan jelang arus transportasi libur natal dan tahun baru, Selasa 12 November 2024.--
Harianbengkuluekspress.id - Menjelang liburan hari raya Natal dan tahun baru 2025, sejumlah angkutan umum dicek kelayakan jalan. Dinas Perhubungan (Dishub) Provinsi Bengkulu, Balai Pengelolaan Transportasi Darat (BPTD) Kelas III Bengkulu dan Polda Bengkulu telah mendatangi Perusahaan Otobus (PO) Bus di Kota Bengkulu dan SAN Bengkulu, pada Selasa 12 November 2024. Hasilnya, belum ditemukan potensi pelanggaran tidak layaknya angkutan umum tersebut membawa penumpang.
Kepala Pokja Sarana BPTD Kelas III Bengkulu Arpan Panjaitan mengatakan, pemeriksaan laik jalan (ram check) itu, pihaknya telah melakukan berbagai pemeriksaan. Seperti pemeriksaan menyeluruh kendaraan, pengecekan fisik, pengecekan pada sopir, fungsi alat-alat pendukung, hingga surat menyurat administrasi kendaraan.
"Tadi sudah kita cek secara kasat mata, untuk keselamatan transportasi," terang Arpan, usai mendatangi PO Bus PT Putra Simas, Selasa 12 November 2024 kepada BE.
Arpan mengatakan, semua kendaraan dilakukan pengecekan secara menyeluruh. Termasuk sistem rem, lampu hingga alat keselamatan lainnya. Begitupun dengan dengan sopir juga dilakukan pemeriksaan kesehatan.
BACA JUGA:APK Paslon Bupati Mukomuko Diduga Dirusak, Segini Jumlahnya
BACA JUGA:BPKP Awasi Kinerja BUMD, Ini Pernyataan Kepala BPKP Provinsi Bengkulu
"Kita ingin pastikan, kendaraan umum ini benar-benar layak jalan," tuturnya.
Dijelaskan, kegiatan ram check ini tidak hanya akan dilakukan satu kali saja. Nantinya mendekati Nataru juga dilakukan langkah yang sama. Sehingga bisa memastikan, kendaraan umum dan sopir bisa membawa penumpang selamat sampai tujuan.
"Selanjutnya kita akan berkoordinasi dengan pihak terkait, untuk melakukan ram check kembali," tambah Arpan.
Pejabat Sementara (PS) Kasi Gar Subdit Gakkum Ditlantas Polda Bengkulu Kompol Kusman Jaya SH MH mengatakan, semua kendaraan dan sopir dilakukan pengecekkan secara menyeluruh. Untuk kendaraan telah layak jalan.
BACA JUGA:Masyarakat Diajak Sukseskan Pilkada di Mukomuko, Begini Caranya
"Sopir juga dilakukan tes urin. Kita belum bisa sampaikan hasilnya," terang Kusman.
Ram cek ini, menurut Kusman baru pertama dilakukan. Nantinya akan dilakukan ram check kedua maupun ketiga. Tentunya, akan disesuaikan waktu bersama pihak lainnya.
"Nanti 7 hari lagi, kita cek kembali," tandasnya. (Eko Putra Membara)