Harianbengkuluekspress.id- Kabar gembira bagi para pencari kerja dan honorer di kabupaten Mukomuko Provinsi Bengkulu. Pasalnya, Pemkab Mukomuko tahun 2024 menggelar rekrutmen calon aparatur sipil negara (CASN).
Adapun CASN yang direkrut tahun 2024 ini untuk formasi CPNS dan PPPK.
Kepala Badan Kepegawaian, Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kabupaten Mukomuko, Wawan Santoni SHut MSi mengatakan,
KemenPAN RB telah menyetujui 1000 formasi untuk penerimaan CASN Kabupaten Mukomuko tahun ini.
BACA JUGA:KUR BNI Rp 30 Juta, Tenor 5 Tahun, Angsuran Rp 500 Ribuan, Berikut Syaratnya
BACA JUGA:KUR BNI Rp 30 Juta, Tenor hingga 5 Tahun, Berikut Tabel Angsurannya
Ke-1.000 formasi untuk CASN 2024 rinciannya yakni 150 untuk CPNS dan 850 untuk PPPK.
"Untuk rekrutmen CASN 2024, kita mendapat kuota 1.000 orang dengan rincian 150 formasi CPNS dan 850 untuk formasi PPPK," katanya.
Dikatakannya, pada rekrutman CASN tahun ini, terbanyak yang diterima yakni untuk formasi guru dengan jumlah 400 orang.
Kemudian, tenaga teknis sebanyak 375 orang, dengan ketetapan 75 formasi CPNS dan 300 orang untuk PPPK.
Lalu, 75orang untuk formasi kesehatan untuk CPNS dan 150 orang untuk formasi PPPK.
Ia mengaku, untuk waktu pelaksanaan rekrutmen CASN 2024 masih menunggu ketentuan pemerintah pusat.
BACA JUGA:Amalkan Dzikir Ini, Insya Allah Dapat 1000 Kebaikan dan Dihapus Seribu Kesalahan
BACA JUGA:18 Ribu warga Miskin Dimasukkan PBI-JKN, Pemkot Inginkan Ini
"Untuk waktu pelaksanaannya, kita masih menunggu petunjuk dari pusat," ujarnya.