Pimred Bengkulu Ekspress Juara Nasional Lomba FIF GROUP

Pimred Harian Bengkulu Ekspress, Dendi Supriadi, S.Pd.I-Istimewa/Bengkulu Ekspress-

Harianbengkuluekspress.id - Harian Bengkulu Ekspress (BE) berhasil keluar sebagai pemenang dalam lomba yang digelar FIFGROUP.

Karya tulis Pemimpin Redaksi BE, Dendi Supriadi, S.Pd.I berhasil mengungguli puluhan karya tulis yang dikirim jurnalis media cetak dan online dari seluruh Indonesia yang mengikuti lomba tingkat nasional tersebut.

"Selamat, bapak berhasil keluar sebagai pemenang lomba yang kami gelar periode 23 Mei - 30 Desember 2022," kata Corporate Communication Officer FIFGROUP, Ayu Sitoresmi melalui pesan WhatsApp. 

BACA JUGA:FIFGROUP Resmikan Kampung Berseri Astra Binaan Pertama di Kota Depok

BACA JUGA:FIFGROUP Hadirkan Semesta Berpesta di Kota Ini

Ayu menjelaskan, lomba karya tulis yang dikemas dalam bentuk National Media Competition 2022 dengan tema "Kemilau 33 Tahun, Memberikan Kehidupan yang Lebih Baik Untuk Masyarakat Indonesia" tersebut dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun FIFGROUP yang ke-33. 

Ia berharap karya tulis yang diciptakan mampu terus membawa semangat yang sesuai dengan misi FIFGROUP “Membawa Kehidupan yang Lebih Baik untuk Masyarakat”.

"Terima kasih atas partisipasi para peserta dalam kompetisi ini dan teruslah bersemangat menorehkan tinta bagi kemajuan bangsa tercinta!," tulisnya. 

Menurut Ayu, lomba tersebut diikuti 52 karya tulis dan dilakukan penilaian dua tahap. Tahap pertama gugur 42 karya tulis, karena pada penjurian akhir atau tahap kedua hanya diikutkan 10 karya. 

Pada penjurian akhir ini, karya tulis Pimred BE masih kokoh di posisi lima besar.

"Untuk komite awal, penilaian dilakukan 3 dewan juri, yakni Charles DW Simaremare selaku Environment, Health, Safety, Social Responsibility and Sustainability Management Department Head FIFGROUP, 

Theresia Muliani selaku Marketing Communication and Control Department Head FIFGROUP dan Merry Magdalena Aksaria selaku HC Recruitment, Talent, Career, and Culture Internalization Senior Analyst FIFGROUP," jelasnya. 

Sedangkan Penjurian akhir juga dilakukan oleh 3 dewan juri, yakni Esther Sri Harjati selaku Human Capital, General Support and Corporate Communication Director FIFGROUP, Robertus Benny Dwi Koestanto selaku 

Corporate Communication Deputy Division Head dan Arlien Virginia Jonathan

Tag
Share