Amalkan Doa Ini, Insya Allah Diberi Jodoh dan Anak yang Baik
Amalkan Doa Ini, Insya Allah Diberi Jodoh dan Anak yang Baik -Ilustrasi Istimewa/Bengkulu Ekspress-
Harianbengkuluekspress.id - Dalam kehidupan seharihari, kita tentu berharap mendapatkan pendamping hidup atau jodoh, karena ialah tempat berbagi suka dan duka.
Dalam hal mencari pendamping hidup atau jodoh, kita ingin selamanya dan tentunya jodoh yang tepat untuk kita.
Kita pasti mendambakan pendamping kita adalah orang yang baik shaleh dan shaleha. Sehingga, nantinya kita berharap mendapatkan keturunan yang baik juga shaleh dan shaleha.
Oleh karena itu, sebagai seorang muslim, kita dianjurkan berdoa kepada Allah SWT agar mendapatkan jodoh yang baik dan anak yang baik juga shaleh dan shaleha.
BACA JUGA:Amalkan Doa Ini, Insya Allah Rezeki Dimudahkan Saat Memasuki Hari Tua
BACA JUGA:Amalkan Doa Ini, Insya Allah Orang yang Iri dan Dengki Berubah Baik
Sebagaimana ajalan agama Islam, doa tersebut dapat rutin kita baca terutama setelah melaksanakan ibadah shaat lima waktu.
Dengan berdoa kepada Allah SWT, kita berharap Allah SWT dapat memberikan jodoh yang baik kepada kita.
Begitu juga, dari pernikahan kita nanti lahir anak-anak yang baik serta shaleh dan shaleha yang tentunya selalu berbakti kepada bangsa dan negara serta agama terutama berbakti kepada kedua orang tuanya.
Adapun amalan doa yang bisa rutin kita baca agar diberikan jodoh dan anak yang baik juga shaleh dan shaleha adalah sebagai berikut:
. رَبِّ لَا تَذَرْنِى فَرْدًا وَأَنتَ خَيْرُ ٱلْوَٰرِثِينَ
(rabbi lā tażarnī fardaw wa anta khairul-wāriṡīn)
Artinya:
"Ya Tuhanku janganlah Engkau membiarkan aku hidup seorang diri dan Engkaulah Waris Yang Paling Baik, (QS Al Anbiya: 89).