Pemulihan Lebong Butuh Perhatian Pusat
ERICK/BE SERAHKAN : Bupati Lebong, Kopli Ansori SSos ketika menerima dan menyerahkan bantuan kepada masyarakat.--
“Ribuan masyarakat yang sedang terkena musibah, merasakan semua bantuan yang diberikan,” tuturnya.
BACA JUGA:23 April, Pendaftaran PPK Pilkada Dibuka
Ditambahkan Bupati, dari bantuan yang terus diberikan nantinya bisa mencukupi kebutuhan masyarakat dan untuk di posko utama, diperkirakan bantuan yang telah terkumpul, bisa memenuhi kebutuhan masyarakat selama 1 minggu kedepan.
“Sekali lagi saya mengucapkan terima kasih kepada smeua pihak yang telah membantu,” ujarnya.
Sementara itu, salah seorang warga Desa Talang Donok, Junaidi mengucapkan terima kasih kepada Bupati Lebong beserta rombongan yang telah secara langsung menyerahkan bantuan kepada masyarakat yang saat ini sedang terkena musibah. Karena bantuan memang sangatlah dibutuhkan untuk saat ini.
“Saya mewakili warga Desa Talang Donok mengucapkan terima kasih,” ucapnya.
Dalam kesempatan ini juga, Junaidi meminta kepada bupati agar bisa memikirkan masyarakat yang rumahnya mengalami kerusakan. Seperti di rumahnya, teras depan serta bagia belakang rumah rusak serta peralatan-peralatan lainnya juga rusak.
“Bantuan sangat kami harapkan,” tuturnya.
BACA JUGA:Minta Pengaspalan Jalan Dharma Wanita, Warga Lakukan Ini
Terpisah, Penjabat (Pj) walikota Bengkulu, Ir Arif Gunadi yang juga secara langsung menyerahkan bantuan, berharap bantuan yang diberikan nantinya bisa bermanfaat dan meringankan beban masyarakat Lebong yang sedang diterjang musibah. Dimana setiap ada bencana Pemkot Bengkulu selalu memberikan bantuan.
“Karena Pemkot Bengkulu senang andil bagian untuk merngankan masyarakat yag sedang terkena musibah,” singkatnya. (Erick)