Nuragiyanti Perjuangkan Apirasi Perempuan dan UMKM, Gelar Pertemuan dengan Perempuan Berbagai Profesi

IST/BE Calon Wakil Wali Kota Bengkulu nomor urut 3, Nuragiyanti saat menggelar dialog dengan para perempuan berbagai profesi. Pegiat komunitas hingga ke para pelaku UMKM di Kelurahan Sawah Lebar Lama, Kamis, 10 Oktober 2024.--

Harianbengkuluekspress.id - Calon Wakil Wali Kota Bengkulu, nomor urut 3, Nuragiyanti (Agi) menggelar dialog dengan para perempuan berbagai profesi, termasuk mantan ketua RT, pegiat komunitas hingga para pelaku UMKM yang ada di Kelurahan Sawah Lebar Lama, Kota Bengkulu, Kamis, 10 Oktober 2024. Dalam dialog tersebut, Agi menekankan komitmennya untuk mendengarkan dan memperjuangkan aspirasi dari para perempuan dan siap mensejahterakan para pelaku UMKM di Kota Bengkulu.

"Saya ingin bertarung untuk perempuan, anak muda dan memperjuangkan kesejahteraan para pelaku UMKM. Saya mau mendengarkan, apa yang perempuan Bengkulu butuhkan. Saya tidaklah ingin membuat kebijakan sesuai dengan selera saya, tetapi harus sesuai dengan selera seluruh masyarakat Kota Bengkulu ini," ucap Agi dalam sambutannya dalam pertemuan dialog perempuan berprofesi, Kamis, 10 Oktober 2024.

Selain itu, Agi juga berkomitmen untuk membantu mengatasi kendala pemasaran produk lokal yang mana selama ini menjadi salah satu permasalahan yang selalu dihadapi para pelaku UMKM.

"Pak Dedy bersama saya akan membuat platform khusus untuk memasarkan semua hasil produk di Bengkulu. Kita akan bekerja sama dengan berbagai brand besar dan akan berkolaborasi," ujarnya.

BACA JUGA:Bukti Pemotongan PIP di BS Diserahkan ke Jaksa, Segera Turun Lapangan

BACA JUGA:Polda Resmikan Bantuan Bedah Rumah, Dua Penerima Warakwauri

Selain itu, permasalahan pendanaan juga menjadi perhatian dirinya. Karena, dengan ddukung bantuan modal bagi para pelaku UMKM ini tentu saha mereka dapat berkembang.

"Semua bisnis harus dihitung sejak awal. Kalau tidak dihitung dari awal, itu namanya hobi," tegas Agi.

Tidak hanya fokus pada UMKM, isu infrastruktur kota seperti pengelolaan sampah juga menjadi perhatian. Agi pun menyampaikan terkait pengelolaan sampah yang dinilai belum optimal. Ia mengusulkan agar setiap RT memiliki bak sampah seperti di perumahan untuk memudahkan proses pengelolaan sampah. Selain itu, permasalahan banjir serta minimnya ruang terbuka hijau akan turut dituntaskan.

"Ruang terbuka hijau sangat penting untuk resapan. Kita bisa membangun waduk yang tidak hanya menanggulangi banjir, tetapi juga menjadi destinasi wisata," katanya.

BACA JUGA: Surat Suara Pilkada Naik Cetak 18 Oktober

Dialog ini bagian dari upaya Agi untuk mendengarkan langsung apa yang menjadi kebutuhan masyarakat, khususnya penggiat UMKM. Dirinya menegaskan bahwa program unggulannya, seperti bantuan UMKM-Ekraf juara dengan nilai bantuan hingga Rp 25 juta, bertujuan meningkatkan daya saing UMKM di Kota Bengkulu. Program ini juga mencakup fasilitasi pemasaran dan pelatihan kewirausahaan serta pembangunan pusat UMKM yang diintegrasikan dengan pusat penyelenggaraan event skala kota dan provinsi. Salah Seorang Peserta Neni, yang juga mantan ketua RT selama 11 tahun ini pun meyakini bahwa program Kampung Juara ala Dedy-Agi dapat membawa manfaat.

"Kita menyakini, program Pak Dedy bersama Agi ini dapat terlaksana dengan baik jika mereka ini berhasil memimpin Kota Bengkulu ini untuk lima tahun ke depan," demikian tuturnya. (Bhudi Sulaksono)

 

Tag
Share