Polres Seluma Gelar Sertijab 3 Perwira Pertama

JEFRYY/BE Sertijab tiga PJU Polres Seluma--

Harianbengkuluekspress.id - Polres Seluma Polda Bengkulu menggelar serah terima jabatan (Sertijab) Kasatreskrim dan Kasatnarkoba.

Sertijab dilakukan di halaman Polres Seluma Selasa, 30 Juli 2024 dipimpin langsung oleh Kapolres Seluma, AKBP Arif Eko Prastyo.

Dalam kegiatan Sertijab tersebut tiga perwira pertama Polres Seluma adalah AKP. Dwi Wardoyo, SH, MH dengan jabatan lama yakni Kasat Reskrim Polres Seluma Polda Bengkulu, dan diangkat dalam jabatan baru menjadi Pejabat Sementara (PS). Kasubbagstrabang Bagstrajemen Rorena Polda Bengkulu.

Sedangkan IPTU. Prengki Sirait, SH abatan lama yakni Kasat Resnarkoba Polres Seluma Polda Bengkulu, dan diangkat dalam jabatan baru menjadi Kasat Reskrim Polres Seluma Polda Bengkulu. 

BACA JUGA:Perkuat Sinergitas, Kapolres Kaur Kunjungi Kejari

BACA JUGA:Nikmati Sensasi Steak, Hanya di Gosteak Tais, Mumpung Ada Promo

Sementara itu, IPTU Hengky Noprianto, S.H. MH jabatan lama yakni PS Kapolsek Padang Ulak Tanding Polres Rejang Lebong Polda Bengkulu, diangkat dalam jabatan baru sebagai PS Kasat Resnarkoba Polres Seluma Polda Bengkulu.

Kapolres Seluma mengucapkan selamat kepada para perwira pertama yang mendapatkan jabatan baru sebagai Kasatreskrim dan Kasatnarkoba.

" Saya harap pejabat baru dapat mengemban tugas secara profesional dan memberikan pelayanan kepada masyarakat dengan baik,” sampai Kapolres.

Dijelaskan, AKBP Arif Eko Prastyo Kapolres Seluma ia menyampaikan pesan pesan terhadap kasatreskrim dan kasatnarkoba agar cepat beradaptasi di tempat tugas yang baru. 

BACA JUGA:DPRD Kaur Sahkan Perda P2APBD 2023

"Untuk Kasatreskrim dan Kasatnarkoba yang baru agar menyesuaikan, karena tanatangan tugas bakal lebih banyak, terlebih dalam waktu dekat kita akan melaksanakan Pilkada, sebab tak menutup kemungkinan bakal ada pergolakan-pergolakan di masyarakat," pungkasnya.(Jefrianto)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan