Penerimaan Pajak Rp 1,46 T, Sejumlah Ini Target Capaian 2024 di Provinsi Bengkulu
Kepala Kanwil DJP Bengkulu Lampung, Rosmauli--
Harianbengkuluekspress.id - Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Pajak (Kanwil DJP) Bengkulu Lampung mencatat hingga Semester 1 tahun 2024 penerimaan pajak di Bengkulu telah mencapai 1,46 triliun. Angka penerimaan tersebut masih dibawah target penerimaan pajak pada tahun 2024 sebesar Rp 2,98 triliun. Meskipun target penerimaan yang ditetapkan sangat ambisius, DJP teap mempertahankan optimisme bahwa target tersebut dapat tercapai. Sebab, target pada 2024 tidak jauh berbeda dengan tahun sebelumnya.
"Target penerimaan pajak pada tahun 2024 sebesar Rp 2,98 triliun merupakan tantangan bagi kami. Namun, kami yakin dapat mencapainya dengan cara meningkatkan pengawasan dan pemeriksaan terhadap wajib pajak," kata Kanwil DJP Bengkulu Lampung, Rosmauli kepada BE, Kamis 15 Agustus 2024.
Selain upaya pengawasan dan pemeriksaan, Kanwil DJP Bengkulu Lampung juga fokus pada sosialisasi dan edukasi kepada wajib pajak. Mereka berupaya agar wajib pajak lebih memahami pentingnya membayar pajak dan manfaat yang didapatkan dari pembayaran pajak.
"Kami akan terus melakukan sosialisasi dan edukasi kepada wajib pajak agar mereka lebih memahami pentingnya membayar pajak dan manfaat yang didapatkan dari pembayaran pajak. Dengan begitu, diharapkan kesadaran masyarakat untuk membayar pajak dapat meningkat," kata Rosmauli.
BACA JUGA:Cukup Perlihatkan KTP, Berobat di Provinsi Bengkulu Langsung Gratis
BACA JUGA:24 Laporan Polisi, Ini Rincian Kasus yang Dilaporan Masyarakat ke Polda Bengkulu dan Polres Jajaran
Kanwil DJP Bengkulu Lampung juga meningkatkan pelayanan kepada wajib pajak. Mereka berkomitmen untuk memperbaiki sistem pelayanan dan memberikan kemudahan kepada wajib pajak dalam melakukan pembayaran pajak.
"Kami terus meningkatkan pelayanan kepada wajib pajak dengan memperbaiki sistem pelayanan dan memberikan kemudahan kepada wajib pajak dalam melakukan pembayaran pajak. Dengan pelayanan yang baik, diharapkan wajib pajak lebih mudah dalam memenuhi kewajibannya," tutupnya.
Kepala Kanwil Direktorat Jenderal Perbendaharaan Provinsi Bengkulu, Bayu Andy Prasetya, mengapresiasi upaya Kanwil DJP Bengkulu Lampung dalam meningkatkan penerimaan pajak. Ia menekankan pentingnya penerimaan pajak dalam mendukung pembangunan di Bengkulu.
"Penerimaan pajak sangat penting bagi daerah ini dalam mendukung pembangunan dan kesejahteraan rakyat. Oleh karena itu, saya mengapresiasi upaya Kanwil DJP Bengkulu Lampung dalam meningkatkan penerimaan pajak," tutur Bayu.
BACA JUGA:Dapat Dukungan PKS, Gusnan - Ii Sumirat Makin Kuat di Pilkada BS
Bayu berharap, dengan semangat dan komitmen yang tinggi, Kanwil DJP Bengkulu Lampung dapat mencapai target penerimaan pajak yang ambisius di tahun 2024. Sehingga bisa berkontribusi besar dalam pembangunan daerah Bengkulu.
"Kami berharap itu bisa tercapai, dan bisa berkontribusi besar dalam pembangunan daerah," pungkasnya.(Rewa Yoke)