Pemasangan Lampu PJU Diperluas, Segini Jumlahnya

Pemkab Mukomuko akan memperluas pemasangan penerangan jalan umum.- IST/BE-

harianbengkuluekspress.id  – Dinas Perhubungan Kabupaten Mukomuko telah selesai melakukan pemasangan lampu penerangan jalan umum (PJU) jalur utama di Kecamatan Kota Mukomuko. 

“Untuk pemasangan lampu penerangan jalan umum jalur utama Kota Mukomuko telah selesai dikerjakan," ujar Kepala Dinas Perhubungan Mukomuko, Sirat Purnama. 

Menurutnya, pemasangan lampu penerangan jalan umum jalur utama Kota Mukomuko ini bersumber dari Anggaran Pendapatan Belanja Daerah (APBD) Kabupaten Mukomuko tahun 2024 yang mencapai Rp 1 miliar.  Dengan jumlah lampu yang dipasang sebanyak 125 unit.

”Awal rencananya 77 lampu, namun ada penambahan lampu, sehingga yang dipasang sebanyak 125 lampu,” katanya.

Disampaikan Sirat, dengan telah selesainya pemasangan lampu penerangan jalan utama di Kecamatan Kota Mukomuko ini kedepan pemasangan lampu penerangan jalan ini akan diperluas baik itu di sejumlah titik lainnya di kota maupun di kecamatan lainnya.

“Tahun depan untuk lampu penerangan jalan umum ini akan kita perluas, untuk tahun 2024 ini khusus pemasangan lampu dilakukan di Kecamatan Kota Mukomuko. Tahun depan kita perluas  di wilayah Kecamatan Lubuk Pinang dan Kecamatan Ipuh,” katanya. 

BACA JUGA:Tak Puas, JPU Ajukan Kasasi, Terkait Kasus Ini

BACA JUGA:Terima DAK Rp 43 Miliar untuk Pembangunan 2025

Sebelumnya Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Mukomuko, Dr Abdiyanto mengatakan, bahwa Pemkab Mukomuko akan berupaya agar pemasangan lampu penerangan jalan umum ini nantinya akan dilaksanakan di kecamatan lainnya yang ada di daerah ini. Untuk tahun ini pemasangan lampu penerangan jalan difokuskan di Kecamatan Kota Mukomuko.

“Program ini dapat memberikan penerangan yang terang benderang di ibukota Kabupaten Mukomuko dan terus dapat dilanjutkan ke wilayah lainnya di daerah ini,” ungkapnya.(budi)

 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan