Pengunjung Wisata Air Terjun Kemumu BU Turun, Ini Penyebabnya

Pihak pengelolaan wisata palak Siring Kemumu Kabupaten BU mengakui pengunjung turun 50 persen pasca adanya orang hanyut beberapa waktu lalu. - APRIZAL/BE-
harianbengkuluekspress.id - Pengunjung wisata air terjun Palak Siring Kemumu yang berada di Kelurahan Kemumu Kecamatan Arma Jaya Kabupaten Bengkulu Utara (BU) mengalami penurunan. Penyebabnya pasca kejadian orang hanyut pada 21 Januari 2025 lalu. Hal tersebut diakui langsung oleh Ketua Kelompok Sadar wisata (Pokdarwis) selaku pihak pengelola wisata palak Siring Kemumu, Triyono Minggu 2 Februari 2025.
"Ya, mas pasca kejadian tersebut, untuk pengunjung mengalami penurunan. Penurunan terjadi sampai diangka 50 persen setiap harinya, meski kejadian sudah berlalu lebih kurang 2 pekan lalu," ungkapnya.
Bukan hanya di hari biasa saja penurunan pengunjung ini, lanjut Triyono, juga terjadi saat hari libur seperti hari libur panjang kemarin dan hari weekend. Menurutnya, biasanya pada weekend pengunjung bisa diangka 150 hingga 200 orang, namun sekarang hanya sekitar 50 sampai 70 orang pengunjung per harinya.
"Penurunan ini bukan hanya dihari biasa saja, akan tetapi di hari weekend dan bahkan di hari libur panjang kemarin," ungkapnya.
BACA JUGA:Harga Cabai di BU Kembali Naik, Segini Jumlahnya
BACA JUGA:Hasil Musdes, Pemdes Karang Tinggi di Benteng Tetapkan Penerima BLT DD, Segini Jumlahnya
Kendati demikian, Triyono pun menuturkan, pihaknya akan tetap melakukan upaya agar kawasan wisata ini tetap dapat eksis dan mau dikunjungi oleh masyarakat dengan cara memberikan rasa aman dan kepercayaan kepada pengunjung serta memperketat pengawasan terhadap para pengunjung.
"Kita tetap terus lakukan upaya agar wisata palak Siring Kemumu dapat eksis dan dapat dikunjungi oleh masyarakat. Tentu dengan cara terus memberikan rasa aman dan kepercayaan serta nyaman kepada masyarakat dan ditambah lagi dengan memperketat pengawasan terhadap para pengunjung," tandasnya.(afrizal)